Connect with us

Hi, what are you looking for?

Software

Cara Atasi Ancaman Malware dari Aplikasi dan Link Tidak Dikenal

Ancaman Malware
gambar: pixabay

Jakarta, Unbox.id – Meskipun toko-toko aplikasi telah menjamin keamanan software mereka dari ancaman malware (pihak ketiga), peretasan tetap bisa saja terjadi. Penting untuk mengetahui cara menjaga perangkat aman dari tindak peretasan tersebut.

Beberapa kasus peretasan pernah terjadi melalui aplikasi yang tersedia di Google Play Store maupun AppStore. Seperti aplikasi palsu Chat GPT dengan kecanggihan teknologi AI, yang sebenarnya merupakan alat untuk meretas data penggunanya.

Ancaman malware, spyware atau pihak ketiga yang tersembunyi dalam aplikasi dapat melakukan kejahatan dengan mencuri data pribadi penggunanya. Di antaranya adalah identitas berupa tanggal lahir, email, alamat, nomor rekening, dan sebagainya.

Baca juga: Nvidia Update Software dengan Fitur Eye Contact, Cari Tahu Fungsinya!

Lindungi Ponsel Anda Dari Ancaman Malware dan Virus

Peretas menggunakan data tersebut untuk pemalsuan identitas atau menjualnya ke dark web. Nomor rekening bank atau e wallet yang ada di ponsel pengguna dapat mereka bajak melalui aplikasi yang mengandung ancaman malware tersebut.

Dengan kata lain, peretas akan mencuri data perbankan untuk membobol rekening milik korbannya. Nah, hal yang seperti ini sebenarnya sudah tidak asing lagi di telinga orang-orang. Akan tetapi masih banyak yang terjerumus dan menjadi korban selanjutnya.

Ada beberapa tips yang dapat Anda lakukan untuk mencegah ancaman malware di perangkat, baik ponsel maupun laptop. Khususnya bagi Anda yang sering menjelajahi dunia internet, tentu harus lebih mewaspadai serangan virus dari luar sana.

Hal pertama yang harus Anda perhatikan untuk menjaga perangkat adalah memeriksa Aplikasi apa saja yang dibutuhkan. Periksa ulasan dan rating yang ada di bagian bawah aplikasi sebelum mengunduh dan menginstalnya.

Baca juga: 4 Software Terbaik dan Mudah Untuk Membuat Podcast

Larangan Penting Agar Tidak Terdampak Serangan Virus

Jangan mengunduh aplikasi di sembarang situs, sebab bisa saja situs penyedia yang tidak resmi dapat merekayasa ulasan dan rating. Pastikan hanya mengunduh aplikasi yang memiliki rating tinggi dan ulasan positif dari para pengguna lain.

Untuk Anda yang suka berselancar di dunia internet, jangan pernah membuka tautan dari sumber yang tidak jelas. Ancaman malware dan virus dapat masuk melalui tautan tersebut, sudah banyak korban yang termakan serangan ini.

Selain itu, serangan juga bisa datang dari pengirim pesan WhatsApp yang mengaku sebagai kurir antar barang. Seperti beberapa kasus yang pernah terjadi belakangan ini, mereka berkedok dengan mengirim aplikasi peretas untuk membodohi korbannya.

Sumber: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Vivo

Jakarta, Unbox.id — Perayaan May Day saat ini sedang berlangsung di Tiongkok. Setelah beberapa waktu lalu merayakan hari libur, ada spekulasi bahwa beberapa smartphone...

Spesifikasi & Harga

Jakarta, Unbox.id — Pada bulan lalu, Xiaomi telah merilis produk terbaru ponsel cerdas seri Civi 4 Pro di Negeri Tirai Bambu, China. Perangkat sub-flagship...

Handphone & Tablet

Jakarta, Unbox.id — Salah satu brand produsen perangkat ponsel cerdas asal Tiongkok, Meizu, hingga saat ini masih terus berinovasi dengan mengeluarkan produk andalannya. Beberapa...

Artikel

Unbox.id – Musim hujan yang tidak menentu dapat menyebabkan sebagian orang kehilangan rutinitas bahkan kegembiraannya. Misalnya koneksi internet ke ponsel yang Anda gunakan tiba-tiba...