Connect with us

Hi, what are you looking for?

Social Media

Twitter Suspend Akun Milik Jurnalis, Salah Elon?

Twitter Suspend

Unbox.id – Twitter Suspend beberapa akun Twitter milik jurnalis ternama. Dalam beberapa jam saja, beberapa akun Twitter milik Jurnalis yang mengcover berita soal Elon Musk, mendadak terblokir. Bahkan beberapa jurnalis Teknologi dari Mashable, Washington Post dan CNN pun ikut terblokir.

Ada apakah ini? Lantas, Elon Musk tidak suka dengan pemberitaan soal tracking Pesawat Pribadinya ataukah hal lain? Sungguh luar nalar sekali. Bahkan pengguna Twitter di Indonesia pun mengeluhkan hal sama perihal masalah ini.

Twitter Suspend

Mengingat Elon Musk sendiri sudah menjadi CEO dari Twitter dan kontrol dia akan Twitter semakin menggila. Tentu saja, kebijakan ini terbilang blunder dan percaya saja bakalan berbalik ke Elon sendiri.

CNN, Washington Post dan Mashable Kompak protes ke Twitter

 

Mereka layangkan protes soal suspend akun tersebut. Menurut rilis resmi dari Washington Post, kejadian ini terjadi setelah program suspend dilakukan oleh Elon. Hal tersebut dia lakukan dengan alasan “PRIVASI”. Sedangkan mereka menulis berita soal akun bot yang melacak kemana Elon bepergian dengan pesawat jet pribadi-nya.

Dalam tulisan artikel soal akun bot itu, terdapat kalimat adanya tensi dengan freedom speech yang dia gaungkan saat awal menjadi CEO dengan hal personal menurut dia itu tidak cocok atau bertentangan bakal dia blokir.

Twitter Suspend

Washington Post juga menyatakan kalau Elon sebenarnya mengklaim kalau Twitter dari tangannya akan Freedom Speech. Tetapi kenyataan itu seperti angin lalu saja. Malah CNN lebih frontal dengan kalimat “Twitter saat ini berbeda dan situasinya tidak stabil bahkan bisa terjadi pelanggaran tak berdasar,” Karena itulah banyak yang kompak untuk protes ke Musk soal ini.

Mastodon Pun Jadi Korban Twitter Suspend

Mastodon, rival dari Twitter pun akunnya kena banned. Bahkan dapat peringatan berpotensi bahaya untuk komunitas Twitter. Peringatan ini terjadi buat beberapa akun yang terafiliasi atau memiliki link Mastodon. Sungguh aneh tapi nyata. Malah, ini memperlihatkan arogansi dari seorang Elon Musk.

Kebijakan aneh ini membuat Twitter semakin tidak kondusif malah kontradiksi. Justru itulah letak kekacauan oleh seorang Elon Musk sendiri. Lantas, Twitter Suspend ini sampai kapan? Sampai korban berjatuhan ataupun masalah lainnya muncul kembali.

 

Sumber & Foto: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Tech Industry

Unbox.id – XL Axiata sedang mengkaji rencana layanan internet satelit Starlink milik Elon Musk yang ingin meluncurkan layanan tersebut di Indonesia. Gede Darmayusa, Direktur...

Tech Industry

Unbox.id – Elon Musk saat ini sedang mengembangkan aplikasi baru untuk platform jejaring sosial X miliknya agar dapat diinstal di perangkat Smart TV. Ya,...

Tech Industry

Unbox.id – Elon Musk, CEO Tesla dan pemilik platform media sosial X, kembali menjadi perbincangan setelah mengutarakan pandangannya tentang kecerdasan buatan (AI). Dalam wawancara...

Apps & Games

Unbox.id – X, alias Twitter, telah memperluas dukungan untuk keamanan login kata sandi, menjadikan opsi tersebut tersedia bagi pengguna di seluruh dunia, selama mereka...