Connect with us

Hi, what are you looking for?

Software

HyperOS akan Segera Hadir Bersama Peluncuran Xiaomi 14

HyperOS
HyperOS Xiaomi segera rilis | foto: Shiftdelete.net

Jakarta, Unbox.id – Produsen smartphone ternama asal Negeri Tirai Bambu, China, yakni Xiaomi mengungkap rencana peluncuran sistem operasi perangkat lunak terbaru mereka. Kabarnya, sistem operasi tersebut, yakni HyperOS akan meluncur dalam waktu dekat.

Melansir informasi dari laman GSMArena, Kamis, 19 Oktober 2023, sistem operasi baru buatan Xiaomi tersebut akan hadir pada debut Xiaomi 14. Kehadiran ini cukup menarik, mengingat penggemar tentu akan senang dengan kejutan yang akan mereka dapati.

Baca juga: Honor Play 8T Rilis di China, Simak Ulasan Spesifikasinya

Dari situs media sosial milik China, yakni Weibo, banyak penggemar yang memberikan komentar tentang tampilan baru sistem operasi Xiaomi tersebut. Beberapa mengatakan bahwa HyperOS semakin mirip dengan antarmuka iOS milik Apple.

Pendapat Penggemar dengan Tampilan HyperOS

Beberapa pengguna media sosial di Weibo membagikan tangkapan layar (screenshot) penampilan terbaru HyperOS. Sebagian berkomentar, bahwa produsen tidak memberikan perubahan yang signifikan, tampilannya masih identik dengan MIUI generasi sebelumnya.

HyperOS

tangkapan layar pengguna weibo | foto: weibo

Namun, pengunggah postingan tangkapan layar tersebut mengatakan bahwa informasi tersebut masih belum resmi. Dengan kata lain, belum ada yang bisa memastikan seperti apa tampilan asli yang akan mereka dapati di Xiaomi 14 terbaru.

Baca juga: Stok PS5 Sudah Normal dan Berhasil Raup 40 Juta Unit PS5

Menurut GSM Arena, Xiaomi akan memberikan berbagai penawaran yang lebih banyak dari tampilan OS terbaru mereka. Termasuk penyesuaian layar kunci dengan banyak jenis, berbagai templat, opsi jam, font, widget, juga penyesuaian wallpaper yang lebih detail.

Pratinjau saat ini Hanya Versi Beta

Bagian pusat kendali ponsel akan meluncur dengan tampilan yang lebih sederhana, lebih ramping dan elegan ketimbang yang ada di MIUI 14. Meski demikian, Xiaomi tetap mempertahankan ikon aplikasi yang mirip dengan yang ada di MIUI 14.

Hal yang perlu diingat dari informasi yang meluncur di internet saat ini adalah, Xiaomi belum memberikan detail resmi. Tampaknya, mereka masih hanya memperlihatkan versi beta dari HyperOS, dan versi aslinya masih mereka rahasiakan.

Menurut berbagai sumber, OS tersebut akan segera hadir pada tanggal 27 Oktober 2023 nanti. Sangat tidak sabar menanti kehadirannya, mengingat tanggal tersebut sudah berjarak satu pekan lagi. Anda dapat mengamati apa yang baru, apakah sama atau berbeda dari versi beta.

Sumber: GSM Arena

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Advertisement
Advertisement

Trending

Baca Juga

Xiaomi

Unbox.id – Xiaomi Redmi Note 14 merupakan smartphone yang telah dirilis pada 26 Septemebr 2024 dengan menghadirkan teknologi Android 14, HyperOS. Ponsel genggap Xiaomi...

Spesifikasi & Harga

Unbox.id – Buat kalian yang sudah bosan dengan handphone flagship dan kebetulan mau cari handphone mid-range. Mungkin harga Rp5 jutaan sampai Rp7 jutaan sudah...

Software

Unbox.id – Xiaomi baru saja merilis pembaruan HyperOS untuk Poco F3. Pembaruan ini menghadirkan peningkatan kinerja dan perbaikan keamanan terbaru. Dikutip Gizmochina, pembaruan HyperOS...

Spesifikasi & Harga

Unbox.id – Xiaomi memperkenalkan tablet barunya, Xiaomi Pad 6s Pro 12.4, untuk membantu pengguna dalam pekerjaan sehari-hari. Apakah pernyataan tersebut dapat dibuktikan? Untuk melihat...