Connect with us

Hi, what are you looking for?

Apps & Games

Profesi yang Terancam AI dan yang Tidak, Apa Saja?

AI
ilustrasi by pixabay

Jakarta, Unbox.id – Awal tahun 2023 menjadi periode yang baik bagi perkembangan teknologi kecerdasan buatan alias AI (Artificial Intelligence). Meski demikian, banyak pihak yang merasa terancam akan kehadiran inovasi teknologi tersebut.

Meski AI masih dalam tahap pengembangan, tetapi penampilannya saat ini sudah cukup membuat beberapa posisi karyawan terancam. Seperti customer service, operator server, serta pekerja kantor yang masih mengandalkan tenaga manual.

Baca juga: Bill Gates Ramal ChatGPT Akan Ubah Dunia Teknologi?

AI dapat mengerjakan essay hingga membuat gambar desain secara otomatis hanya dengan perintah teks. Jika Anda pernah membuka laman Chat GPT, pasti tahu seberapa cepat mesin tersebut mengerjakan tugasnya.

Jenis Pekerjaan yang Aman dari Kecerdasan Buatan, AI

Mengutip dari laman Inquirer, terdapat 5 jenis pekerjaan yang bisa terdampak atau bahkan terganti dengan adanya kecerdasan buatan. Di antaranya adalah pekerjaan sebagai kasir. Dengan kemajuan teknologi, perusahaan bisa memberi pelayanan dengan robot.

Selain kasir, pekerjaan sebagai supir juga beresiko terganggu oleh keberadaan inovasi ini. Sebab, perkembangan teknologi mode kemudi otomatis saat ini tengah marak di luaran sana. Dengan tambahan kecerdasan buatan, tentu mobil tidak lagi butuh supir.

Baca juga: Infinix Zero 5G Kamera AI 50MP, Rekomendasi Smartphone Flagship 3 Jutaan

Ketiga, ada posisi layanan pelanggan atau customer service. Selain dapat menanggapi pertanyaan tertulis, saat ini AI juga sudah dapat menjawab dengan umpan balik suara. Ada juga pekerjaan guru yang terancam teknologi ini.

Terakhir adalah pengacara. Pengacara membutuhkan waktu sangat lama untuk memahami kasus dan menemukan pemecahan masalah. Dengan adanya kecerdasan buatan, tentu akan lebih menghemat waktu ketimbang pengacara konvensional.

Pekerjaan yang Aman dari Kecerdasan Buatan

Masih dari sumber yang sama, ada beberapa pekerjaan yang mungkin bisa selamat dari kehadiran inovasi teknologi tersebut. Pekerjaan yang pertama adalah konten kreator, kecerdasan buatan tidak mampu membuat ide kreatif setiap harinya.

Kedua adalah marketer atau pengiklan. Menjalankan sebuah bisnis memang berbeda dari jenis pekerjaan lain, oleh karena itu, menjadi pengiklan di suatu bisnis bisa aman. Ketiga adalah seorang programer, yang menciptakan aplikasi dan program komputer.

Sumber: Inquirer.net

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Software

Jakarta, Unbox.id — Hingga saat ini., OpenAI terus memberikan pengguna lebih banyak bantuan dan layanan dari ChatGPT untuk berbagai kebutuhan. Pengguna dapat merasakan pengalaman...

Software

Unbox.id – Samsung Indonesia resmi memperkenalkan bahasa Indonesia untuk Galaxy AI. Penambahan bahasa baru ini akan memudahkan dalam mengoptimalkan fitur-fitur yang terdapat pada Galaxy...

Tech Industry

Unbox.id – Samsung mengadakan program bernama Samsung Solve for Tomorrow 2024. Melalui program ini, Samsung memperkenalkan kompetisi dan pembelajaran sains, teknologi, teknik dan matematika...

Tech Industry

Unbox.id – Meningkatnya penipuan menggunakan teknologi deepfake mengkhawatirkan sektor bisnis di Indonesia. Kementerian Informasi dan Komunikasi (Kominfo) mengingatkan masyarakat akan pentingnya edukasi mengenai teknologi...