Connect with us

Hi, what are you looking for?

Apps & Games

4 Tips Agar Aman Bermain Di Tinder

Tinder (sumber: sketchappsources.com)
Tinder (sumber: sketchappsources.com)

Jakarta, Unbox.id – Saat ini semakin hari teknologi semakin maju dan canggih. Hampir semua aktivitas saat ini dapat dilakukan secara digital atau online dengan bantuan teknologi tersebut. Dari yang awalnya tak pernah terbayang untuk kuliah online, sekarang kita sudah terbiasa dan bahkan sudah mulai menikmatinya kuliah dengan metode daring.

Dengan bantuan teknologi pula, kita tetap bisa bertemu dan ngobrol dengan teman-teman, bahkan kita bisa mencari teman baru di luar lingkaran pertemanan melalui platform aplikasi seperti Tinder.

Tinder (sumber: techcrunch.com)

Tinder (sumber: techcrunch.com)

Bersosialisasi online memiliki banyak sisi positifnya, seperti dapat memperluas koneksi pertemanan baik dari dalam maupun dari luar negeri yang memiliki interest yang sama. Tak menutup kemungkinan juga menemukan yang cocok dan bisa lanjut ke tahap selanjutnya.

Baca juga: WhatsApp Tengah Mengembangkan Fitur Untuk Mengimpor Chat dari iOS Ke Android

Jika Anda tertarik atau sudah menggunakan aplikasi Tinder. Ada beberapa tips agar Anda tetap aman ketika terhubung dengan orang baru secara online. Sebab, Tinder juga berharap dapat menjadi tempat yang aman untuk setiap pengguna yang bersosialisasi melalui aplikasi  tersebut. Berikut adalah 4 tips agar tetap aman bermain Tinder.

Verifikasi foto

Ketika kita melakukan swipe ada hal yang harus diperhatikan, yakni foto profilnya. Pastikan profil calon match kalian sudah ada tanda centang biru. Karena jika tidak bercentang biru, terdapat kemungkinan profil mereka menggunakan foto palsu.

Melakukan foto verifikasi ini bukan hanya harus dilakukan oleh calon match, namun Anda sendiri  juga harus melakukannya. Tujuannya agar calon match kalian juga merasa yakin kalau Anda adalah orang yang ada di foto. Setelah melakukan verifikasi foto, sistem Tinder akan mengonfirmasi bahwa kalian adalah orang yang sesuai dengan yang ada di foto profil.

Jangan buru-buru ketemu

Jika Anda menemukan match yang dirasa cocok, jangan terburu-buru untuk mengajak ketemuan secara langsung. Anda dapat menggali terlebih dahulu apakah nyambung, dengan menilai dari obrolan-obrolan selama di chat. Selain itu, Anda juga bisa melakukan video call dengan memanfaatkan fitur Face-to-Face Video Chat di Tinder. Jika kalian sudah beberapa kali video call, obrolan juga cocok dan mengalir, baru Anda bisa mempertimbangkan untuk mengajaknya bertemu.

Hormati semua orang saat bersosialisasi

Jika kalian dan match saling menghargai satu sama lain, pasti obrolan akan nyambung dan menyenangkan.

Namun, jika tiba-tiba match kalian mengirimkan pesan yang mengandung unsur pelecehan, ancaman, perkataan yang menyinggung, atau perilaku yang tak pantas selama obrolan berlangsung, hal ini perlu diwaspadai. Di aplikasi Tinder akan muncul notifikasi Does this bother you? Dengan begitu Anda langsung dapat report hal tersebut di aplikasi.

Dari setiap laporan, Tinder akan langsung menginvestigasinya dan bahkan bisa memblokir akun tersebut. Perlu di ingat bahwa laporan Anda ini tak hanya menyelamatkan diri Anda sendiri, namun juga pengguna lainnya. Sehingga, kegiatan bersosialisasi kalian dan orang lain ke depannya bisa menjadi lebih nyaman dan aman.

Bertemulah di tempat umum dan terbuka

Jika Anda dan match tetap ingin bertemu secara langsung, bertemulah di tempat umum atau tempat terbuka. Namun, perlu diingat untuk tetap berhati-hati jika Anda merasa ada yang mencurigakan.

Ketika mengobrol dengan match cobalah untuk menjaga percakapan mengenai aktivitas dan hobi kalian secara umum, terutama jika masih di tahap awal. Hindari untuk memberitahu informasi pribadi kepada match kalian apapun alasannya.

Baca juga: Cara Mudah Mengembalikan Chat WA Bila Terhapus

Masih banyak hal yang bisa Anda bahas daripada informasi yang terlalu pribadi tentang diri Anda atau match. Itulah 4 tips untuk menjaga bersosialisasi online kita tetap aman dan nyaman melalui aplikasi Tinder.

 

Sumber: dari berbagai sumber

Foto: sketchappsources.com, techcrunch.com

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Software

Unbox.id – Browser ponsel Android seringkali menyimpan file yang tidak diperlukan. Saat menjelajahi situs web, browser mengambil banyak data dari situs web yang dikunjungi....

Tech Industry

Unbox.id – Pasar smartphone Android belakangan ini mengalami lonjakan setelah sempat mengalami penurunan penjualan sebelumnya. Peningkatan ini bahkan bisa melebihi penjualan iPhone. Menurut studi...

Software

Last updated on 31 Maret, 2024 Unbox.id – Belum lama ini, Apple mengumumkan pembaruan menarik untuk pengguna iPhone lawas, khususnya pemilik iPhone 12. Pasalnya,...

TV, Audio/Video, Permainan & Perangkat Wearable

Unbox.id – Apple saat ini menghadapi tuntutan hukum dari Departemen Kehakiman AS. Perusahaan tersebut dituduh beroperasi secara monopoli dan menghindari persaingan. Dalam gugatannya, Departemen...