Pasca diluncurkan, langsung banyak beredar beragam review dari smartphone baru HTC U11. Anda sudah melihat beragam review yang Anda? Jika sudah, kini giliran beralih untuk melihat seberapa tangguh ketahanan dari HTC U11 dalam video durability test HTC U11.
Seperti biasa, pengujian ini dilakukan oleh JerryRigEverything yang tidak segan-segan untuk menyiksa beragam perangkat yang masuk meja operasinya. Beragam cara dilakukan untuk menguji HTC U11. Mulai dari menggores layar, membakar, hingga mencoba untuk dibengkokkan dengan sedemikian rupa.
Bermula dibagian depan, layar HTC U11 yang dilundungi dengan Gorilla Glass mampu bertahan seperti yang diharapkan. Demikian juga pada bagian belakang yang tak begitu mudah tergores. Namun bagian sisi tak dapat mengikuti depan dan belakang karena dapat dengan mudah tergores.
Berlanjut kemudian menyulut api kebagian layar yang menimbulkan bekas menghitam. Namun tak perlu khawatir karena layar mampu pulih seperti semula dalam waktu 8 detik.
Saat berlanjut ke uji bengkok, HTC U11 gagal melewati tahap pengujian ini. Ponsel ini berhasil dibengkokkan dalam hitungan detik. Penasaran seperti apa? langsung saja simak video durability test HTC u11 dari JerryRigEverything. Check this out!
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
