Connect with us

Hi, what are you looking for?

Apps & Games

Twitter Berencana Hapus Centang Biru Pada 1 April 2023

Twitter
Twitter berencana menghapus program centang biru | foto: The Independent

Jakarta, Unbox.id – Twitter telah memberi pernyataan bahwa pihak perusahaan mereka akan segera menghapus centang biru gratis pada akun influencer. Kebijakan tersebut akan mereka terapkan pada pekan depan, tepat di tanggal 1 April 2023.

Pihak Twitter mengunggah pernyataan tersebut melalui akun resmi mereka @verified belum lama ini. Dengan kata lain, tidak akan ada lagi centang biru setelah nama akun influencer yang mereka bagikan secara cuma-cuma.

Baca juga: 2 Cara Tambahkan Banyak Tautan ke Bio Instagram

Berdasarkan sistem pemberian lencana atau centang biru Twitter yang lama, lencana tersebut untuk akun para artis atau tokoh berpengaruh. Juga akun-akun resmi para tokoh negara atau lembaga tertentu, sebagai penanda keaslian.

Pengguna Harus Melakukan Registrasi Twitter Blue alias Fitur Berbayar

Sejatinya, rencana ini sudah menjadi gosip sejak lama, akan tetapi baru akan terwujud bulan depan. Perusahaan-perusahaan ternama yang mengandalkan media sosial burung biru tersebut dipaksa melakukan pendaftaran sebagai pengguna premium.

Fitur premium dengan lencana centang biru ini memiliki fungsi penting sebagai penanda keaslian atau keresmian sebuah akun. Jika tidak, orang-orang akan sulit mempercayai, mengingat banyaknya pemalsu yang mengaku sebagai akun resmi.

Baca juga: Centang Biru Instagram dan Facebook Seharga 200 Ribuan

Fitur premium tersebut juga penting untuk mencegah segala jenis penipuan melalui media sosial. Dengan memiliki centang biru, orang lain akan dengan mudah membedakan mana akun asli dan yang palsu. 

Centang Perak dan Emas Juga Wajib Berlangganan Premium

Selain centang biru, di media sosial milik Elon Musk ini juga memiliki lencana tanda verifikasi yang berwarna emas dan perak. Lencana emas adalah tanda untuk akun Twitter milik organisasi bisnis, sedangkan perak untuk akun milik pemerintahan.

Kedua jenis akun tersebut harus mendaftar berlangganan premium jika ingin mempertahankan verifikasi emas dan peraknya. Menurut berbagai sumber, akun resmi harus mengeluarkan sekitar 1.000 dolar AS atau 15 juta Rupiah per bulannya.

Namun, harga tersebut belum tentu berlaku di Indonesia. Langganan Twitter Blue sendiri masih dipatok seharga 120 ribu Rupiah per bulan, yakni untuk mendapatkan centang biru.

Sumber: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Tech Industry

Unbox.id – XL Axiata sedang mengkaji rencana layanan internet satelit Starlink milik Elon Musk yang ingin meluncurkan layanan tersebut di Indonesia. Gede Darmayusa, Direktur...

Tech Industry

Unbox.id – Elon Musk saat ini sedang mengembangkan aplikasi baru untuk platform jejaring sosial X miliknya agar dapat diinstal di perangkat Smart TV. Ya,...

Tech Industry

Unbox.id – Elon Musk, CEO Tesla dan pemilik platform media sosial X, kembali menjadi perbincangan setelah mengutarakan pandangannya tentang kecerdasan buatan (AI). Dalam wawancara...

Apps & Games

Unbox.id – X, alias Twitter, telah memperluas dukungan untuk keamanan login kata sandi, menjadikan opsi tersebut tersedia bagi pengguna di seluruh dunia, selama mereka...