Connect with us

Hi, what are you looking for?

Apps & Games

Gojek Kini Sediakan Tiket Kereta Commuter Line

Gojek Kini Sediakan Tiket Kereta Commuter Line (sumber: go-jek.com)
Gojek Kini Sediakan Tiket Kereta Commuter Line (sumber: go-jek.com)

Jakarta, Unbox.id – Kini pengguna Kereta Commuter Line atau KRL dapat membeli tiket secara online melalui aplikasi Gojek dengan fitur GoTransit.

Hal itu terjadi setelah Gojek menjalin kerja sama dengan PT Kereta Commuter Indonesia (PT KCI) untuk menghadirkan fitur GoTransit di aplikasi Gojek.

Fitur ini dikabarkan sudah mulai dilakukan uji coba sejak bulan Mei lalu. Melalui fitur GoTransit di aplikasi Gojek ini, pengguna KRL dapat membeli tiket secara cashless atau non-tunai untuk dapat melakukan tap-in ketika masuk dan keluar dari semua gerbang yang ada di stasiun KRL.

Selain itu, fitur ini juga memungkinkan pengguna untuk bisa membeli hingga 10 tiket KRL sekaligus. Hal itu tentu dapat memudahkan pengguna ketika ingin bepergian secara rombongan. Tak hanya itu, pengguna juga dapat mengubah rute tujuan dengan lebih praktis.

Pada acara peluncurannya yang digelar di Stasiun Juanda Jakarta beberapa waktu lalu, pembelian tiket kereta KRL melalui aplikasi Gojek ini saat ini hanya baru tersedia khusus untuk wilayah Jakarta saja. Namun nantinya stasiun di wilayah lainnya juga akan segera menyusul ke depannya.

GoTransit (sumber: blog.gojek.io)

GoTransit (sumber: blog.gojek.io)

Baca juga: Samsung Luncurkan Aplikasi Samsung Wallet

Di dalam aplikasi Gojek, pengguna hanya perlu memilih menu fitur GoTransit, kemudian pengguna dapat memilih tiket kereta KRL sesuai dengan titik pemberangkatan stasiun dan titik stasiun tujuan.

Lalu untuk pembayarannya, pengguna dapat melakukan transaksi dengan GoPay ataupun LinkAja. Kemudiansetelah pembayaran selesai dilakukan, Anda akan mendapatkan tiket kereta komuter berupa kode QR. Untuk kode QR tersebut nantinya hanya perlu discan pada mesin GoTransit yang tersedia di pintu menuju gerbang peron saat hendak masuk ke stasiun.

Catherine Hindra Sutjahyo selaku direktur GoTo dan Head of Indonesia Sales & Operasional Gojek mengungkapkan bahwa ke depannya pihaknya akan terus menerima saran dan masukan dari pengguna.

Roppiq Lutzfi Azhar selaku Direktur Utama PT Kereta Commuter Indonesia (PT KCI) juga mengatakan bahwa pihaknya juga akan terus bekerja sama dengan Gojek untuk menyediakan pembelian tiket kereta komuter antar kota.

Selain itu, Catherine juga mengungkapkan bahwa, sejak adanya fitur GoTransit, pengguna Gojek di Jakarta kian meningkat hingga 20 kali lipat jika dibandingkan sebelum fitur tersebut belum diluncurkan.

GoTransit ini memungkinkan pengguna untuk dapat membandingkan harga mode transportasi publik sesuai kebutuhan, memperkirakan estimasi waktu perjalanan, hingga memantau jadwal operasional transportasi publik. Semua transaksi yang dilakukan lewat fitur GoTransit tersebut akan tercatat pada bagian riwayat pemesanan.

Baca juga: 5 Rekomendasi Aplikasi dan Situs Untuk Cari Kost di Android

Berikut ini adalah langkah untuk membeli tiket KRL melalui GoTransit pada aplikasi Gojek.

  • Buka aplikasi Gojek.
  • Pilih opsi “lainnya” kemudian pilih “GoTransit”.
  • Tekan tombol “beli tiket”.
  • Tentukan lokasi stasiun keberangkatan pada kolom “cari stasiun keberangkatan”.
  • Tentukan lokasi stasiun tujuan pada kolom ” cari stasiun kedatangan”.
  • Metode pembayaran dapat dilakukan menggunakan GoPay atau LinkAja.
  • Tekan tombol “bayar tiket” untuk dapat membeli tiket kereta.
  • Pengguna akan mendapatkan kode QR yang bisa discan ke mesin menuju gerbang peron saat hendak masuk ke stasiun.

 

Sumber: dari berbagai sumber

Foto: go-jek.com, blog.gojek.io

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Apps & Games

Jakarta, Unbox.id – Baru-baru ini, warganet heboh dengan aplikasi Gojek yang bisa digunakan untuk mengobrol via pesan teks alias chatting. Sejatinya, aplikasi tersebut merupakan...

NFT

Jakarta, Unbox.id – Baru-baru ini Ticketmaster, sebuah perusahaan tiket terbesar di Amerika Serikat tengah mencari karyawan baru. Uniknya posisi untuk karyawan baru ini adalah...

Apps & Games

Jakarta, Unbox.id – Di zaman yang serba digital saat ini, tentu kita semakin dipermudah dalam melakukan berbagai macam hal, salah satunya dalam melakukan kegiatan...

Apps & Games

Jakarta, Unbox.id – Memesan hotel saat ini semakin mudah dan fleksibel hanya dengan melalui aplikasi booking hotel di smartphone Anda. Dengan aplikasi booking hotel,...