Connect with us

Hi, what are you looking for?

Tech News

Samsung Galaxy A01 Series, Smartphone Entry-Level Dengan Fitur Kekinian

Jakarta, Unbox.id  –  Samsung Electronics Indonesia telah resmi meluncurkan Galaxy A01 Series di awal dan pertengahan tahun 2020 lalu. Dibanderol dengan harga sejutaan, perangkat entry-level ini tentu saja akan menjadi perangkat yang ramah dikantong namun tetap bisa bergaya stylis. Meski harganya cukup miring, perangkat ini dapat memenuhi kebutuhan online yang menyenangkan. Sebut saja chatting, browsing, streaming youtube dan juga social media.

Samsung Galaxy A01 Series (A01, A01 Core dan A11) hadir dengan desain sederhana namun tetap terlihat elegan berkat pola garis-garis yang teletak dibelakang perangkat ini. Karena pola garis ini pula, perangkat jadi tidak licin seperti kebanyakan ponsel saat ini .

Walau ketiga smartphone entry-level tersebut hadir dengan RAM kecil, Samsung membekali perangkat ini dengan sistem operasi Android Go. Dengan begitu, pengguna juga akan menemukan aplikasi bawaan Google versi Go seperti YouTube Go, Google Go, Google Gallery Go yang terhubung dengan Google Photos, Google Maps Go, dan Gmail Go.

Perangkat ini juga didukung dengan beberapa aplikasi versi Lite seperti Facebook Lite dan Spotify Lite. Tidak hanya itu, aplikasi bawaan Samsung juga turut hadir dalam versi Lite, termasuk Gallery Lite dan Internet Lite. Namun jangan lupa, meski termasuk smartphone entry-level, Samsung A01 Series ini juga dilengkapi dengan fitur kekinian seperti BeautyPlus, SNOW, Pixlr, PixLab, PhotoGrid dan MOLDIV.

Samsung Galaxy A11

Galaxy A01 dilengkapi Dual Camera berkapasitas 13MP (F2.2) dan 2MP (Depth) dengan fitur Live Focus yang dapat membantu pengguna untuk menyesuaikan efek blur sebelum dan sesudah mengambil gambar untuk hasil foto dan video.

Dilengkapi dengan fitur smart selfie expression yang tersemat di kamera depan Galaxy A01 dengan kapasitas 5MP (F2.0) untuk hasil foto selfie dengan efek bokeh yang sedang tren, didesain khusus untuk generasi Z yang senang membuat konten-konten menarik. Ditambah dengan beragam fitur-fitur yang fun seperti AR stiker, stamp, dan juga filter-filter menarik untuk membantu pengguna mengekspresikan kreasi ataupun untuk kebutuhan update Instagram ataupun WhatsApp story.

Samsung juga tidak ketinggalan mendukung kamera ponsel ini dengan sejumlah opsi filter dan efek Beauty. Tidak hanya untuk foto, Anda juga dapat mengandalkan kamera Galaxy A01 Core untuk merekam video, meski Anda tidak dapat mengharapkan hasil rekaman video berkualitas wah dari kamera ponsel ini.

Selain itu, ponsel ini juga didukung oleh kamera depan beresolusi 5MP yang juga telah didukung oleh fitur Beauty dan sejumlah filter. Menariknya, fitur Beauty ini juga kami dapati diterapkan Samsung saat melakukan panggilan video via layanan komunikasi WhatsApp.

samsung-galaxy-a01-core

Ada pula fitur smart selfie expression di kamera depan Galaxy A01 yang berkapasitas 5MP (F2.0) untuk hasil foto selfie dengan efek bokeh yang sedang tren. Kameranya juga ditambah beragam fitur-fitur yang fun seperti AR stiker, stamp, dan juga filter-filter menarik agar bisa berekspresi dan bisa diposting di Instagram atau WhatsApp story.

Sedangkan kamera depan Galaxy A11 8MP membuat selfie Anda terlihat lebih memukau, dan dengan Live focus, Anda mendapatkan latar belakang buram yang lembut yang menjadikan kepribadian Anda bintang dalam gambar. Dan sekarang dapat membuka kunci ponsel secara instan hanya dengan mendekatkannya ke wajah Anda. Teknologi Pengenalan Wajah memberikan akses seluler untuk Anda sendiri, memastikan data pribadi Anda tidak jatuh ke tangan yang salah.

Sederhanakan akses seluler dengan keamanan yang dapat Anda percaya. Galaxy A11 memiliki fitur pemindai sidik jari belakang yang memungkinkan Anda untuk masuk ke aplikasi yang didukung dan membuka kunci perangkat Anda dengan mudah.

Samsung Galaxy A01

Galaxy A01 hadir dengan desain stylish dengan dua pilihan warna, Black dan Blue, dibandrol seharga Rp 1.249.000,-.  Samsung Galaxy A01 Core yang tersedia dalam tiga pilihan warna warna yaitu hitam, biru, dan merah dan ditawarkan dengan harga mulai dari Rp 999.000. Sedangkan untuk Galaxy A11 dibandrol dengan harga Rp1.899.000.

 

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

TV, Audio/Video, Permainan & Perangkat Wearable

Jakarta, Unbox.id  –  Hari Raya Idul Fitri kerap menjadi momen kumpul keluarga sekaligus menjalin silaturahmi dengan teman dan kerabat. Di momen-momen kumpul keluarga ini...

TV, Audio/Video, Permainan & Perangkat Wearable

Jakarta, Unbox.id  –  Saat Bulan Ramadan, salah satu aktivitas rutin keluarga adalah mempersiapkan makanan untuk sahur dan berbuka. Makanan untuk sahur dan berbuka sebaiknya...

Tech Industry

Unbox.id – Samsung Electronics Indonesia resmi memperkenalkan program baru bernama SmartExchange. Melalui program ini, Samsung membuka peluang bagi masyarakat untuk membuang atau menjual produk...

Hardware

Jakarta, Unbox.id  –  Keberadaan chipset dalam sebuah smartphone menjadi salah satu kunci yang menentukan performa dan efisiensi perangkat. Untuk itu, Samsung Electronics Co, Ltd...