Connect with us

Hi, what are you looking for?

Handphone & Tablet

Samsung Galaxy A03 Hadir Dengan Kamera 48 MP

samsung galaxy a03

Jakarta, Unbox.id – Setelah Samsung Galaxy A03s di bulan Agustus dan Galaxy A03 Core minggu lalu, akhirnya Samsung Galaxy A03 diumumkan secara resmi.

Generasi penerus A02 ini belum dibilang akan hadir di mana saja dengan ahrga berapa. Namun spesifikasinya sudah hadir dalam bentuk infografik.

Terlihat dalam gambarnya, smartphone ini memiliki layar water-drop notch dengan lebar lebih sedikit di bagian bawah. Di bagian belakang, ada modul kamera yang 2 sensor berdampingan atas bawah dan flash di sebelah mereka.

Galaxy A03 tampil dengan 3 pilihan warna, yaitu biru, merah, dan hitam.

Spesifikasi Samsung Galaxy A03

samsung galaxy a03

infografik spesifikasi samsung galaxy a03 (sumber gadgets)

Samsung Galaxy A03 hadir dengan ukuran 164.2 x 75.9 x 9.1 mm. Layar berukuran hingga 6.5 inci dengan HD+ dan Infinity-V. Panel layar ini diprediksi LCD mengingat seri ini adalah seri HP entry-level.

HP ini bekerja dengan prosessor Octa-Core 1.6GHz. CPU ini terbagi dalam dua cluster yang terdiri dari 2 x 1.6GHz dan 6 x 1.6GHz.

Dari segi memori, ada 3 pilihan yang tersedia. Pertama adalah RAM berukuran 3GB dengan memori 32GB. Ada pula pilihan RAM 4GB dengan memori 64 GB dan 128GB.

Audio smartphone ini sendiri memakai Dolby Atmos. Dari segi kamera, Ada kamera utama 40MP (f/1.8) dan kamera Depth 2 MP (f/2.4). Kamera depannya sendiri bekerja dengan 5MP (f/2.2).

Semua spesifikasi ini ditenagai dengan baterai 5.000mAh.

Baca juga: Xiaomi Redmi Note 11 Pro, Smartphone Kamera 108 MP

Perbandingan harga

Koleksi Samsung Galaxy A memang terkenal sebagai seri enty level dengan harga yang terjangkau. Berikut adalah beberapa Smartphone pendahulu A03 sebagai pembanding harganya.

Smartphone Galaxy A03s misalnya dibanderol dengan harga Rp 1 jutaan di Indonesia. Resmi meluncur 1 September di Indonesia, Samsung A03s hanya seharga Rp 1,799 juta.

Smartphone ini memakai prosessor MediaTek Helio P35 dengan memori 4/64 GB. Layarnya berukuran 6.5 inci HD+ dengan LCD.

Dari segi kamera sendiri, ada 3 kamera utama yang tersedia. Antara lain sensor wide angle 10 MP, kamera macro 2 MP, dan sensor Depth 2 MP. Kamera depannya sendiri sudah cukup bagus dengan 5 MP.

Baterai yang tersedia berukuran 5.000 mAh dengan fast charging 15W.

samsung galaxy A03s (sumber tek.id)

Pendahulu Galaxy A02 lebih murah lagi dengan harga Rp 1,499 juta. Smartphone ini memiliki chipset Quad Core Meditek. Memorinya hanya 3/32 GB berada di bawah Ao3s.

Layarnya sudah menggunakan model notch Infinity-V dengan ukuran 6.5 inci. Seperti smartphone entry level lainnya, layar ini hanya HD+.

Kamera utamanya juga 2 buah, masing-masing 13 MP dan 2MP. Kamera 5 MP juga dipasang sebagai kamera depan. Dari segi baterai, juga masih sama 5.000 mAh.

Melihat perbandingan spesifikasi mereka, Anda tidak perlu khawatir harganya akan menjadi mahal. Apalagi Galaxy A memang adalah seri untuk entry level.

Namun mengingat pilihan memori yang beragam dan kameranya yang jauh berbeda, HP ini bisa menjadi pertimbangan menarik.

 

Sumber dan foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Spesifikasi & Harga

Jakarta, Unbox.id – Samsung scara diam-diam telah mengunggah informasi tentang perangkat Galaxy Tab, tablet entry-level terbaru di situs resminya beberapa pekan yang lalu. Saat...

Vivo

Jakarta, Unbox.id – Vivo Y11 2023 telah meluncur di pasaran negeri Tirai Bambu, China baru-baru ini. Ponsel penerus dari seri yang meluncur tahun 2019...

Handphone & Tablet

Jakarta, Unbox.id – Secara mengejutkan, HMD Global kembali merilis produk baru, yakni Nokia C02. Sebagaimana informasi yang terdapat di situs resminya, smartphone baru tersebut...

Spesifikasi & Harga

Last updated on 16 Desember, 2022 Unbox.id – Pada saat seperti sekarang ini, perkembangan teknologi gadget telah meluas dalam pemakaian produk smartphonenya tersebut. Berbagai...