Connect with us

Hi, what are you looking for?

Tech News

Lenovo Resmi Luncurkan Moto E3, Harga Sejutaan

Tanpa banyak gerak-gerik, Lenovo secara pasti
merilis smartphone anyar yang masuk dalam jajaran Moto E, yaitu Moto E3.

 

Moto E3 merupakan ponsel terbaru dari Lenovo
yang menyasar kalangan menengah. Tidak heran, Moto E3 dibanderol dengan harga
cukup terjangkau yakni USD 131 atau sekitar Rp 1,7 juta.

 

Menilik ke spesifikasi, smartphone low budget
ini dipersenjatai prosesor quad core. Memiliki memori internal sebesar 8 GB
yang didukung RAM 1 GB.

 

Hadir dengan bentang layar seluas 5 inci
beresolusi HD. Tersemat kamera utama beresolusi 8 MP. Sektor daya mengandalkan
baterai berkapasitas 2.800 mAh. Nilai plusnya, Moto E3 akan membawa sistem
operasi Android 6.0 Marshmallow.

 

Rencananya Moto E3 akan mulai dijual pada
bulan September 2016 mendatang di Inggris. Namun belum ada kabar pasti mengenai
kapan Moto E3 akan tersedia di pasaran tanah air. [Hlm/UBX]

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga