Connect with us

Hi, what are you looking for?

Artikel

12 Tahun Traveloka Bertahan, Gaet Konsumen Offline

12 Tahun Traveloka Bertahan

Unbox.id – Mencoba bertahan dari gempuran badai krisis startup seperti winter tech dan lain sebagainya. Traveloka justru bertahan sampai 12 tahun sebagai startup travel dan tour di Indonesia. Sebagai startup yang mencoba hadirkan beragam tiket pesawat, hotel dan atraksi dengan harga murah dan menarik. Justru, 12 tahun Traveloka bertahan adalah kesuksesan besar.

12 Tahun Traveloka Bertahan

Mengingat persaingan di segmen OTT travel sekuat itu. Dan kondisi pariwisata luar negeri dan lokal sendiri sangat besar. Otomatis, untuk mencari pangsa pasar baru sekaligus hadirkan pilihan bagi konsumen yang tidak pernah atau belum pernah gunakan Traveloka, otomatis Traveloka Travel Fair hadir untuk mengakomodir semua-nya.

12 Tahun Bukanlah sebuah Usia yang muda lagi

Melihat segmen konsumen dan perjalanan di awal tahun 2024 ini. Rasanya banyak sekali hal menarik yang bisa kita lihat. Mulai dari banyaknya pelancong ke wilayah Asia Timur, Asia Tenggara dan masih banyak lagi.

“Dua belas tahun melayani konsumen untuk berwisata merupakan pengalaman luar biasa bagi kami di Traveloka. Sebagai apresiasi, kami hadirkan Traveloka Travel Fair 2024 dengan beragam penawaran fantastis dan diskon tambahan menyambut ulang tahun ke-12. Konsumen dapat berbelanja dengan memanfaatkan promo-promo istimewa dari jutaan inventori produk perjalanan dalam dan luar negeri.” ujar Iko Putera, CEO of Transport Traveloka.

Sebenarnya, dengan merangkul beberapa mitra yang belum bergabung ke Traveloka. “Saya berharap bisa merangkul semua mitra transportasi yang belum bergabung ke Traveloka supaya bisa bergabung dan bisa mendapatkan banyak pelanggan dari sini,” papar Iko.

Konsisten 12 Tahun Membantu Industri Pariwisata di Indonesia

Sebenarnya, selama 12 tahun terakhir ini peranan Traveloka sebagai startup ini merupakan entitas menarik dan sekaligus memberikan kemudahan bagi pengguna dan pelaku Industri terutama Pariwisata. “Kami konsisten selama 12 tahun ini membantu pelaku industri pariwisata menjangkau seluruh pengguna dan pelaku Industri ini.” papar Iko.

Dengan pengalaman selama 12 tahun ini rasanya bisa jadi sebuah pengalaman terbaik yang ada oleh Traveloka itu sendiri. Di tengah persaingan keras dan juga badai winter tech yang berkepanjangan, rasanya mungkin saja kalau ini semua bisa jadi hal yang menarik.

 

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga