Connect with us

Hi, what are you looking for?

Apps & Games

Website Pembelajaran Resmi Untuk Pengembangan Anak

website pembelajaran

Jakarta, Unbox.id – Perkembangan dan teknologi membuat segala sesuatu menjadi lebih mudah, termasuk dengan website pembelajaran. Faktanya, kita bisa mencari dan menemukan berbagai informasi atau ide menggunakan internet dari sumber manapun. Pemakaian internet bisa dilakukan oleh siapa saja dari anak-anak hingga orang dewasa.

Namun, kita tentu saja harus pandai memilih dan memperhatikan bahwa dunia maya bukan hanya ada informasi positif, tetapi banyak situs negatif. Maka dari itu, penting untuk kita mengetahui website pembelajaran resmi yang dapat digunakan sebagai media pendukung belajar anak.

Funbrain

Website yang sudah ada sejak tahun 1997 oleh Funbrain Holding ILC. Fitur yang ada di dalamya merupakan fasilitas untuk anak pra TK hingga kelas 8. Ada berbagai hal yang dimuat dalam situs, sebagai contoh ada game, buku, komik, dan video mengulas tentang matematika, belajar membaca, cara menyelesaikan masalah, dan literasi.

Make Me Genius

Situs yang hadir dengan berbagai video edukasi menarik untuk anak yang bisa diakses secara gratis oleh publik. Bukan hanya video, ternyata ada les, quiz, dan soal-soal yang dipakai untuk menguji kemampuan anak. Tentu semuanya didesain menarik dalam bentuk power point pembelajaran untuk anak-anak.

website pembelajaran

Pbskids

Hadir dengan beragam game dan video edukasi menarik untuk anak. Situs ini memiliki beberapa karakter atau tokoh yang dibuat khusus sehingga kebanyakan berwarna hijau. Keuntungannya dapat diakses gratis dengan mengunjungi situs ini.

Nat Geo Kids

Media online yang mengajarkan tentang dunia beserta sistem alam yang berlaku di dalamnya. Di sini, anak-anak bisa belajar mengenai hewan dan alam melalui melihat video atau memainkan games di dalam situs ini.

Baca juga: Rekomendasi Laptop Terbaik Untuk Belajar dan Bekerja

Kids Know It

Kids Know It hadir dengan banyak produk-produk edukasi yang bisa diakses secara gratis. Produk-produk edukasi berupa film, musik, game, artikel, buku, dan model pembelajaran. Kebanyakan data yang ada di dalamnya tersusun dalam bentuk adobe flash player. Jika kita melihat secara langsung, kemudahan pencarian dari situs ini telah mengkategorikan pembelajaran dalam berbagai bidang tertentu.

Starfall

Kemunculan website sejak tahun 2002 yang mengklaim sebagai situs alternatif lain untuk anak belajar. Di dalamnya terdapat berbagai video dan produk pembelajaran. Selain itu, situs ini tersaji pada bidang matematika dan lancar membaca untuk anak pra TK.

Nick Asia

Kita tentu sudah tidak asing dengan nama ini, Beberapa anak menyukai karakter-karakter kartun yang dibuat oleh Nickolodeon sehingga menjadi situs yang patut dikunjungi. Situs ini menyajikan games dan video edukasi dengan karakter-karakter Nickolodeon.

website belajar anak

Disney Junior

Tidak beda jauh dengan dengan Nick Jr. , Situs ini menghadirkan karakter-karakter Disney. Webnya dengan desain menarik menggunakan berbagai warna sehingga membuat anak-anak betah melihat situs ini.

Discovery Kids

Discovery Kids sudah terkenal dengan saluran TV berbayar yang ternyata ada situsnya bisa diakses secara gratis. Menarik bisa melihat konten menarik dalam situs ini dengan gratis. Di dalamnya kita akan menemukan berbagai video dan game tentang hewan dan alam. (Prs/Eve)

 

Sumber dan foto: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Oppo

Jakarta, Unbox.id – Teknologi kecerdasan buatan sedang diadopsi secara luas. Perusahaan-perusahaan di berbagai industri mengintegrasikan AI ke dalam produk dan layanan mereka, salah satunya...

Vivo

Jakarta, Unbox.id – Produsen teknologi gadget digital terkemuka asal Dongguan, Tiongkok, yakni Vivo, kabarnya tengah mengerjakan proyek terbaru. Produk yang sedang mereka kerjakan tersebut...

Artikel

Last updated on 22 November, 2023 Jakarta, Unbox.id – Menggunakan tablet dengan layar yang jernih dan bersih akan memberikan pengalaman beraktivitas yang nyaman dan...

Vivo

Jakarta, Unbox.id – Watch 3 dari vivo telah hadir dan mempelopori BlueOS merupakan rancangan khusus buatan vivo di sampingnya. Vivo Watch 3 adalah jam...