Connect with us

Hi, what are you looking for?

Apple

Rilis 2022, iPhone 14 Pro Akan Hadir Dengan RAM 8 GB

Jakarta, Unbox.id – Menurut analis Jeff Pu dari Haitong International Securities,  Apple berencana akan merilis empat model iPhone 14 pada September 2022, yaitu iPhone 14 6,1 inci, iPhone 14 Max 6,7 inci, iPhone 14 Pro 6,1 inci, dan iPhone 14 Pro Max 6,7 inci. 

iphone 14

Sebelumnya, iPhone 13 Pro memiliki RAM 6 GB adalah RAM yang terbanyak yang Apple telah hadirkan. Namun saat ini, Apple akan menghadirkan RAM 8 GB, yakni RAM yang lebih banyak yang dimiliki oleh produk Apple. RAM 8 GB di iPhone sebenarnya masih terbilang sedikit jika dibandingkan dengan Android yang memiliki RAM hingga 12 GB. Namun, iPhone mengoptimalkan perangkat lunaknya.

Kemudian Jeff Pu juga menambahkan bahwa Apple mungkin akan melengkapi iPhone 14 Pro dan Pro Max dengan RAM 8 GB. Namun, untuk iPhone 14s akan memakai RAM berapa, belum diketahui. Kemungkinan iPhone 14s akan memakai RAM yang lebih kecil yaitu 6 GB atau memakai RAM yang sama dengan iPhone 14 Pro, yaitu 8 GB agar setara.

iPhone 14 Pro akan dilengkapi dengan kamera belakang yang memiliki tiga lensa yaitu lensa Wide 48 megapiksel, lensa Ultra Wide, dan Telefoto 12 megapiksel. Ini sama dengan informasi yang dibagikan oleh analis TF International Securities Ming-Chi Kuo, yang pada bulan April mengatakan bahwa lensa 48 megapiksel akan mendukung perekaman video 8K.

Detail lain dari iPhone 14 Pro akan hadir pada tahun 2022. Mari tunggu informasi selanjutnya.

Baca juga: Daftar Produk Apple Terbaik 2021: Dari iPhone hingga Macbook

Tentang iPhone 13 Pro

iPhone 13 Pro

iPhone 13 Pro dirilis pada tanggal 24 September 2021. Smartphone ini memiliki berat 204 g dan ketebalan 7.7mm. iPhone 13 Pro sangat ideal untuk pengguna yang menginginkan iPhone dengan fitur dan kamera yang terbaik. Layarnya memakai OLED Super Retina XDR dengan refresh rate 120Hz, HDR10, Dolby Vision, dan kecerahan maksimal 1200 nits. Sedangkan, ukuran yang dimiliki oleh smartphone ini adalah 146.7 x 71.5 x 7.7 mm.

iPhone 13 Pro adalah penerus dari iPhone 12 Pro. Namun, model iPhone 13 Pro memiliki desain yang hampir sama dengan model iPhone 12 Pro, yaitu tepi yang datarbingkai baja yang tahan karat, bagian belakang kaca matte yang bertekstur, dan peningkatan ketebalan. Smartphone iPhone 13 Pro tersedia dalam warna Silver, Gold, Sierra Blue, dan Graphite yang sangat memukau.

Ketiga kamera utama memakai 12MP yang terdiri dari kamera telephoto f/2.8, kamera Wide lens f/1.5, dan kamera Ultra Wide lens f/1.8. Kamera Wide Lens akan memiliki aperture yang memiliki cahaya 2,2x lebih banyak dan memiliki sensor yang terbesar di iPhone, sedangkan Kamera Ultra Wide Lens akan memiliki cahaya 92 persen lebih banyak agar kinerjanya lebih baik. 

Smartphone ini memiliki internal penyimpanan 128 GB dengan RAM 6 GB, penyimpanan 256 GB dengan RAM 6 GB, penyimpanan 512 GB dengan RAM 6 GB, dan penyimpanan 1 TB dengan RAM 6 GB. Smartphone ini memakai layar depan dan body belakang yang terbuat dari Gorilla Glass, dan rangka baja yang tahan karat. iPhone 13 Pro Max memiliki resolusi 1170 x 2532 pixels dengan rasio 19.5:9. (Mer/Eve)

 

Sumber : ubergizmo.com, macrumors-com, gsmarena.com
Foto : dari berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Software

Jakarta, Unbox.id — MediaTek kini berhasil menyaingi dominasi SoC Snapdragon dari Qualcomm dengan seri Dimensity 9000 miliknya. Hal ini terbukti dari skor milik Oppo...

Honor

Jakarta, Unbox.id – Perusahaan teknologi digital asal Tiongkok, yakni Honor akan segera mengadakan acara peluncuran produk terbaru selama dua hari di negara asalnya. Acara...

Artikel

Jakarta, Unbox.id – Akhir-akhir ini, Google Pixel kian merajalela di pasar elektronik wilayah Jepang. Hal tersebut membuat produk lokal mulai giat mengembangkan inovasi baru...

Tech Industry

Unbox.id – Beberapa pengguna iPhone 14 dan iPhone 14 Pro dikabarkan mengeluhkan kesehatan baterai perangkat mereka. Dilaporkan bahwa beberapa pengguna iPhone 14 dan iPhone...