Connect with us

Hi, what are you looking for?

Tech News

Begini Caranya Mengaktifkan Fitur Keamanan Verifikasi Dua Langkah di WhatsApp

WhatsApp secara resmi mengumumkan fitur keamanan terbaru mereka yakni sistem verifikasi dua langkah. Fitur ini bakal memberikan lapisan tambahan keamanan bagi pengguna. Fitur keamanan ini meluncur untuk semua pengguna pada perangkat iOS, Android, maupun Windows.

Sebelumnya proses verifikasi dilakukan melalui nomor telepon pengguna yang didaftarkan sebagai nomor WhatsApp. Dimana aplikasi akan mengirim kode verifikasi ke nomor telepon tersebut melalui SMS. Kemudian kode tersebut dimasukkan saat WhatsApp meminta kode verifikasi. Hal ini dilakukan pada saat awal mengaktifkan layanan WhatsApp.

Kini demi keamanan ekstra, terdapat tahap verifikasi kedua. Dimana pengguna mesti membuat enam digit password yang juga dimasukkan ketika awal mengaktifkan layanan WhatsApp. Tepatnya setelah melalui tahap diatas.

Untuk menggunakan sistem verifikasi dua langkah ini pengguna diharuskan memperbarui aplikasi terlebih dulu. Kemudian sistem verifikasi dua langkah ini dapat ditemui di Settings -> Accounts > Two-Step Verification > Enable.

Setelah mengaktifkan fitur tersebut, pengguna diharuskan memasukkan password yang dimana harus pengguna ingat tiap kali melakukan tahap verifikasi diatas. Password ini tidak akan digunakan setiap membuka aplikasi, melainkan dalam suatu periode tertentu, kemungkinan setiap 7 hari. Hal ini bertujuan agar pengguna tetap mengingat password tersebut.

Dilansir dari The Verge, aplikasi instant messaging ini sendiri sudah digunakan oleh lebih dari 1,2 miliar pengguna di seluruh dunia, sehingga fitur kemananan baru ini diyakini bakal memberikan keuntungan serta rasa aman bagi penggunanya. Jangan lupa update terlebih dahulu aplikasi WhatsApp Anda sebelum mengaktifkan fitur baru ini. Selamat Mencoba

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Software

Unbox.id – WhatsApp adalah salah satu aplikasi paling populer di dunia. Meta terus menyempurnakan aplikasi ini dan mengimplementasikan fitur-fitur baru untuk memperluas kemampuannya. Aplikasi...

Apps & Games

Last updated on 11 Juni, 2024 Unbox.id – Meta terus berinovasi dan memperkenalkan beberapa fitur baru pada aplikasi perpesanan populernya, khususnya WhatsApp. Pada acara...

Apps & Games

Last updated on 6 Juni, 2024 Jakarta, Unbox.id — Aplikasi perpesanan WhatsApp atau WA sudah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari masyarakat di Indonesia. Banyaknya...

Social Media

Last updated on 10 Juni, 2024 Unbox.id – WhatsApp kembali merilis pembaruan untuk penggunanya. Pembaruan ini mungkin disukai oleh pengguna yang suka menggunakan fitur...