Last updated on 9 Maret, 2022
Jakarta, Unbox.id – Walaupun smartphone saat ini banyak yang sudah dibekali aplikasi kamera bawaan yang canggih, namun sebagian orang menginginkan fitur yang lebih yang tentunya tak banyak tersedia di aplikasi kamera bawaan dari smartphone.
Banyak aplikasi kamera yang tersedia baik yang gratis maupun berbayar yang dapat memberikan lebih banyak fitur seperti layaknya kamera DSLR.
Anda dapat mengatur titik fokus, ISO, Shutter Speed, dan White Balance secara manual sesuai dengan keinginan Anda. Beberapa fitur tersebut biasa kita temukan di kamera DSLR, namun dengan hanya mengunduh aplikasi dibawah, anda dapat menghasilkan foto maupun video yang setara dengan kualitas kamera DSLR.
Baca juga: Inilah Rekomendasi Aplikasi Browser Yang Bagus
Berikut adalah beberapa rekomendasi aplikasi kamera yang bisa Anda coba.
Camera FV-5 Lite

Cinema FV-5 (sumber: Google Play Store)
Aplikasi kamera video profesional untuk smartphone yang pertama adalah Camera FV-5 Lite. Aplikasi ini memberikan segudang fitur yang ada di kamera DSLR. Dengan penggunaan yang cukup mudah, Camera FV-5 Lite dapat digunakan oleh siapa saja termasuk para videografer dan filmmaker yang menginginkan fitur kamera yang lengkap dalam satu genggaman saja.
Camera FV-5 Lite terdapat dua versi yakni versi berbayar dan versi gratis. Keduanya berfungsi dan memiliki fitur yang sama, hanya saja untuk versi yang berbayar, Anda tidak dibatasi oleh durasi maskimum untuk merekam, Anda bebas merekam hingga memori smartphone anda penuh. Sayangnya aplikasi ini hanya tersedia untuk para pengguna Android saja, jika Anda adalah pengguna Android, aplikasi ini layak untuk dicoba.
ProShot

ProShot (sumber: APK Mody)
ProShot merupakan aplikasi kamera professional untuk smartphone. Aplikasi ini memiliki tampilan yang hampr mirip dengan DSLR. Fitur seperti pengatur Zoom, ISO, White Balance, FPS, hingga Shutter Speed.
Untuk penggunaan dan tampilan menunya pun juga tergolong mudah dimengerti. Fitur otomatis dan manual pun juga tersedia dan dapat diatur selayaknya menggunakan kamera DSLR. Sayangnya untuk dapat menggunakan ProShot, Anda harus mengeluarkan biaya sekitar 70an ribu rupiah karena aplikasi ini tak menyediakan versi gratis. Namun biaya tersebut tentu tergolong murah dan Anda sudah mendapatkan beberapa fitur super keren yang dapat membuat video anda seperti layaknya direkam menggunakan DSLR. ProShot tersedia di Android maupun di iOS.
Baca juga: Inilah Rekomendasi Aplikasi CCTV Smartphone Terbaik
FiLMiC Pro

FiLMiC Pro (sumber: gadgetgan.com)
Aplikasi kamera profesional yang terakhir adalah FilMiC Pro. Aplikasi ini sangat populer dikalangan videografer dan filmmaker di seluruh dunia. Hal tersebut mengingat aplikasi ini sering digunakan oleh kalangan profesional dan bahkan sekelas sutradara.
Dengan adanya segudang fitur canggih yang sama dengan kamera profesional membuat aplikasi ini sering direkomendasikan oleh para sinematografi. Banyak sutradara, dan musisi yang memproduksi video menggunakan aplikasi ini. Hasilnya sudah tentu tak bisa diragukan lagi. Namun hal itu juga bergantung dengan smartphone yang Anda gunakan. Semakin bagus kamera smartphone Anda, maka semakin bagus pula video yang Anda hasilkan. Sayangnya untuk dapat menggunakan FiLMiC Pro, anda harus merogoh kocek sekitar 220ribu rupiah karena aplikasi ini tak menyediakan versi gratis.
Namun mengingat fitur yang disuguhkan sangat lengkap, aplikasi ini tetap menjadi pilihan utama yang wajib dicoba jika Anda tertarik untuk mendapatkan video berkualitas dengan smartphone.
Sumber: Berbagai sumber
Foto: gadgetgan.com, Google Play Store, T3
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
