Connect with us

Hi, what are you looking for?

Huawei

Huawei Perkenalkan Dua Laptop Versi Intel Terbaru

Jakarta, Unbox.id  –  Huawei Consumer Business Group (CBG) Indonesia mengumumkan peluncuran dua produk terbarunya, Huawei MateBook X Prodan Huawei MateBook D15 Intel Edition di Indonesia. Kedua laptop Huawei terbaru ini memperkenalkan pengalaman lintas platform yang revolusioner, memungkinkan pengguna untuk bekerja secara efektif dengan banyak perangkat di satu layar.

Patrick Ru, Country Head Huawei CBG Indonesia mengungkapkan, Huawei MateBook X Pro dan Huawei MateBook D15 Intel Edition yang baru tidak hanya menjadi pendukung produktivitas tetapi juga menjadi perangkat yang tepat untuk berbagai situasi, baik bekerja maupun hiburan. “Berpegang pada komitmen kami untuk menghubungkan dunia melalui ekosistem yang saling terhubung dalam skenario ‘1+8+N’, Huawei dapat menjawab berbagai kebutuhan serta kebiasaan konsumen dalam hal multitasking, kenyamanan, dan meningkatkan produktivitas,” imbuhnya.

HUAWEI-MateBook-X Pro

Cocok untuk Pelajar

Pelajar saat ini tertarik dengan laptop ultra-slim dengan desain luar biasa, yang persis seperti Huawei MateBook X Pro dan Huawei MateBook D15. Huawei MateBook D15 mendukung FullView Display 15,6 inci dengan bezel ultra-slim khas Huawei. Sementara itu, Huawei MateBook X Pro menawarkan layar 13,9 inci yang lebih kecil namun dengan layar FullView 3K yang lebih canggih dengan multi-touch. Huawei MateBook X Pro menawarkan dua warna yaitu emerald green dan space grey, sedangkan Huawei MateBook D15 menawarkan warna space grey dan mystic silver.

Para pelajar tidak hanya akan memiliki akses yang lebih nyaman untuk kelas online, namun juga ruang kerja yang lebih luas untuk membuka dokumen, mengerjakan tugas, dan browsing internet pada saat yang bersamaan. Dengan beratnya yang hanya 1,33 kg untuk Huawei MateBook X Prodan 1,53 kg untuk Huawei MateBook D15, laptop terbaru dari Huawei ini menawarkan mobilitas dan tren pembelajaran mobile kapan saja dan di mana saja.

Cocok untuk Profesional

Huawei MateBook X Pro menggunakan prosesor Intel® Core ™ i7-1165G7 Generasi ke-11 dan Huawei MateBook D15 menggunakan prosesor Intel® Core ™ i5-10210U Generasi ke-10. Huawei MateBook X Pro menggunakan Intel® Iris® Xe Graphics dan HUAWEI MateBook D15 menggunakan Intel® UHD Graphics 620. Pengguna dapat memilih sesuai dengan kebutuhan.

HUAWEI-MateBook-X-Pro

Salah satu ciri dari produk PC Huawei adalah kamera tersembunyi di antara tombol F6 dan F7, yang menciptakan rasa aman saat menggunakan produk PC Huawei yang memungkinkan para profesional untuk menikmati ruang kerja dan mengadakan konferensi online tanpa mengkhawatirkan keamanan cyber mereka. Tombol fingerprintyang baru ditambahkan pada Huawei MateBook X Prodan HUAWEI MateBook D15 juga akan meningkatkan keamanan perangkat dan menawarkan ruang kerja yang lebih privat bagi pengguna. Dilengkapi dengan SSD 512GB pada Huawei MateBook D15 dan 1TB SSD pada Huawei MateBook X Pro, konsumen dapat menyimpan film, musik, game, dan bahkan video untuk menyimpan kenangan bersama teman dan keluarga.

“Dengan kemampuan untuk dapat terhubung antar perangkat, pengalaman ekosistem ini adalah miniatur dari ekosistem digital Huawei. Yang ditawarkan oleh Huawei adalah teknologi terkini dimana fitur ini akan memberikan pengalaman penuh bagi pengguna. Ke depannya, Huawei akan terus memperkuat lini PC dengan inovasi di semua skenario, menciptakan pengalaman digital cerdas bagi lebih banyak konsumen,” tutup Patrick.

Promosi Periode First Sale

Kedua laptop Huawei terbaru dapat dibeli pada periode First Sale mulai 29 April 2021 – 11 Mei 2021 untuk mendapatkan promosi dan hadiah spesial. Huawei MateBook X Pro sudah dapat dibeli dengan harga Rp 30.999.000, dan selama masa First Sale konsumen akan mendapatkan secara gratis HUAWEI MatePad senilai Rp 4.299.000 dan Layanan VIP HUAWEI untuk pembelian MateBook X Pro.

HUAWEI-MateBook-D15

Huawei MateBook D15 dapat dibeli dengan harga Rp 12.999.000, dan selama masa First Sale konsumen akan mendapatkan secara gratis Huawei MatePad T8 senilai Rp 1.649.000 dan Huawei VIP Services. Konsumen dapat memilih jalur pembelian lebih lanjut untuk Huawei MateBook X Prodi tautan berikut dan Huawei MateBook D15 Intel Edition di tautan berikut atau melalui toko resmi Huawei di beberapa e-commerce dan Toko Offline HES.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Komputer & Laptop

Jakarta, Unbox.id – Baru-baru ini, Huawei baru saja merilis notebook terbarunya, yakni Huawei Matebook X Pro yang dikemas dengan peningkatan kinerja perangkat. Huawei Matebook...

Huawei

Jakarta, Unbox.id – Selain smartphone, Huawei juga sudah memiliki produk lain yakni Laptop MateBook. Bulan lalu, perusahaan telah mengumumkan MateBook X Pro 2022 di pasar China....

Huawei

Jakarta, Unbox.id – Huawei menyiapkan sederetan koleksi baru gadgets untuk rilis pada Kamis depan, 23 Desember di China. Beberapa di antaranya adalah Huawei P50...

Huawei

Jakarta, Unbox.id  – Dengan berkembangnya platform untuk berbagi foto dan video, mengambil gambar dan merekam momen-momen sehari-hari telah menjadi bagian dari gaya hidup. Guna...