Connect with us

Hi, what are you looking for?

Apps & Games

Saingi Instagram dan Snapchat, Twitter Luncurkan Kamera Aplikasi

Unbox.id  – Setelah mengujinya untuk beberapa waktu, Twitter sekarang meluncurkan fitur kamera terintegrasi barunya ke aplikasi seluler Android dan iOS. Ini akan memungkinkan penggunanya lebih cepat untuk mengambil bidikan atau rekaman dan langsung me-tweet-kannya.

Untuk pengguna yang telah menerima pembaruan, geserkan ke kiri dari layar time line utama di aplikasi Twitter sekarang. Itu akan menempatkan Anda pada layar khusus kamera yang memungkinkan untuk mengambil foto, video, atau siaran langsung serta menambahkan dengan teks, tagar, atau lokasi bersamanya.

Saat mem-posting dari layar baru ini, tweet akan muncul dengan foto yang diperbesar atau gambar kecil dan menampilkan teks terkait di bawahnya.

Saat ini belum ada pilihan untuk mengunggah file yang sudah ada atau tersimpan di ponsel Anda. Jadi format tweet baru ini hanya akan menampilkan gambar atau rekaman yang diambil langsung melalui aplikasi tersebut. Tidak diragukan lagi ini upaya Twitter untuk mendorong penggunanya agar meliput berita dan acara langsung saat mereka terjadi.

Meskipun tampaknya belum semua pengguna telah menerima pembaruan, tetapi menurut cuitan resmi Twitter penambahan fitur itu akan diluncurkan untuk semua dalam beberapa hari ke depan.

Sementara itu, Twitter juga mengakui telah menemukan bug yang membuat tweet pribadi pengguna menjadi publik.

Pengungkapan Twitter tentang masalah ini menjelaskan bagaimana jika Anda memiliki profil dengan pengaturan ‘Lindungi Tweet Anda’, tetapi kemudian menggunakan aplikasi Android Twitter dan mengubah pengaturan akun tertentu (seperti mengubah alamat email Anda). Itu kemudian bisa memicu pengaturan ‘Melindungi Tweet Anda’ dinonaktifkan tanpa memberi tahu pengguna.

Setiap perubahan yang dilakukan pengguna aplikasi Android ke akun mereka antara 3 November 2014 dan 14 Januari 2019 berpotensi memicu masalah ini.

Menurut Twitter, pihaknya telah menghubungi orang-orang yang terkena dampak masalah ini, dan mengaktifkan kembali pengaturan privasi.

Meskipun perusahaan telah mencoba menghubungi semua orang yang terkena dampak, jika Anda memiliki akun Twitter pribadi, telah menggunakan aplikasi Android selama waktu itu dan belum mendengar kabar dari Twitter, pastikan segera memeriksa pengaturan privasi Anda.

Menurut Twitter, bug hanya memengaruhi pengguna aplikasi Android, yang masih merupakan persentase yang sangat besar dari pengguna mereka. Orang yang menggunakan aplikasi iOS, atau melalui browser web pada PC atau tablet mereka tidak terpengaruh.

Sumber : berbagai sumber

Foto : berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Google

Jakarta, Unbox.id — Setelah beberapa waktu meluncurkan fitur multi view di aplikasi YouTube TV, kini fitur tersebut akan segera hadir di perangkat Android. Dengan...

TV, Audio/Video, Permainan & Perangkat Wearable

Jakarta, Unbox.id — Pada konferensi I/O kali ini, Google telah meluncurkan fitur baru untuk Circle to Search. Fitur yang dapat membantu siswa untuk mengerjakan...

Apps & Games

Jakarta, Unbox.id — WhatsApp telah meluncurkan pembaruan pada aplikasi selulernya dengan memberi tampilan yang lebih segar dan lebih ramping. Selain itu, mereka juga memperkenalkan...

Software

Unbox.id – Browser ponsel Android seringkali menyimpan file yang tidak diperlukan. Saat menjelajahi situs web, browser mengambil banyak data dari situs web yang dikunjungi....