Connect with us

Hi, what are you looking for?

Artikel

Galaxy Z Fold4 5G Jadi Andalan Tangkap Foto Malam Cerah dan Tajam

Galaxy Fold 4 5G

Unbox.id  –  Tren hunting foto malam hari makin diminati. Pasalnya, ada banyak momen seru maupun objek menarik yang jadi konten estetis kalau diabadikan di malam hari. Misalnya seperti konser musik, olahraga, kulineran hingga gedung bertingkat dan suasana jalan raya.

Mengambil foto malam hari menawarkan keindahan sekaligus tantangan. Di samping keindahan permainan cahaya, minimnya sumber cahaya bisa bikin foto malam hari jadi banyak noise-nya. Dengan kualitas yang kurang jernih atau warna yang tidak detail, tentunya hasil jepretan foto jadi kurang maksimal.

Pakai Nightography Galaxy Z Fold4 5G, Foto Malam Hari Makin Estetik

Untuk mengatasi masalah tersebut dan mendapatkan konten terbaik di malam hari, kamu nggak perlu buru-buru beli kamera profesional. Cukup pilih smartphone yang tepat. Samsung Galaxy Z Fold4 5G menghadirkan fitur-fitur baru terkait fotografi, terutama saat melakukan sesi foto pada malam hari.

Dapat menghasilkan foto yang tajam

Baca Juga: 4 Alasan Smartphone Lipat Lebih Enak Dipakai Daripada Smartphone Biasa

Samsung Galaxy Z Fold4 5G menghadirkan detail visual yang tinggi saat hari berganti malam. Fitur Advanced OIS dan VDIS meminimalisasi guncangan video, lalu Super Night Solution akan mengurangi noise. Semua berpadu di Fold4 untuk hasil video low light yang berkualitas.

Hasilkan foto tajam dan terang dalam kondisi low light dengan teknologi nightography dalam inovasi kamera belakang Samsung Z Fold4. Dari malam hingga fajar, prosesor powerful Fold4 akan memberi peningkatan cerdas untuk warna dan detail yang tinggi di tiap jepretan foto malam hari.

Kamera Resolusi Tinggi, Foto Malam Makin Tajam

Dengan kamera wide-angle 50MP, Samsung Z Fold4 hadirkan mahakarya foto resolusi tinggi bahkan di jepretan kilat. Tingkatkan ketajaman dan volume visual dengan Detail Enhancer, tangkap detail terbaik dan singkirkan blur. Lihat lebih dekat dan jepret dengan 30X Space Zoom. Z Fold4 memiliki Telephoto Camera dengan 3x Optic Zoom yang menghadirkan Super Resolution Zoom untuk membawa detail yang jauh menjadi lebih dekat.

foto high resolution paki samsung galaxy fold4 5G

High resolution

Galaxy Z Fold4 5G memiliki kamera yang mampuni. Berikut ini fitur-fitur yang terdapat pada Galaxy Z Fold4 5G:

  • Dual Preview

Siapapun subjeknya, jadikan mereka sutradaranya. Dual Preview memunculkan preview foto atau video di layar cover. Subjek kamera memiliki kesempatan untuk mengatur pose dan penampilan terbaiknya.

  • Capture View

Layaknya monitor foto saku, Capture View akan menampilkan preview foto yang sudah Anda tangkap. Anda bisa cek dan lakukan re-shoot dengan mudah jika memerlukannya.

  • Selfie Kamera Belakang

Dengan bantuan layar cover sebagai jendela bidik, hasilkan selfie dengan resolusi tinggi menggunakan kamera belakang dengan sensor Wide Camera 50MP.

  • Expert RAW

Expert RAW akan membawa fotografi profesional ke tingkat berikutnya di Z Fold4. Dapatkan kendali penuh untuk semua jepretan foto yang sudah Anda tangkap. Simpan dengan format RAW langsung ke galeri.

Telephoto Camera Galaxy Z Fold4

Galaxy Z Fold4 memiliki Telephoto Camera dengan 3x Optic Zoom

  • AI Edit

Pengeditan pasca produksi kini bisa dilakukan langsung di genggaman. Lakukan retouch foto dengan Photo Remaster dan hapus objek yang tidak diinginkan dengan Object Eraser.

Baca Juga: Inovasi Canggih Galaxy Z Fold4 5G dan Z Flip4 5G Tidak Ada Duanya!

Harga Samsung Galaxy Z Fold4 5G

Samsung Galaxy Z Fold4 5G masih memiliki banyak fitur canggih yang dapat Anda gunakan. Samsung Galaxy Z Fold4 5G sudah tersedia di Indonesia dengan harga mulai dari Rp24.999.000 untuk varian RAM 12GB dan memori internal 256GB. Selain itu, harga Rp26.999.000 untuk varian RAM 12GB dan memori internal 256GB. Kemudian, Rp30.999.000 untuk varian tertinggi RAM 12GB dan memori internal 1TB. Smartphone tercanggih Samsung untuk tahun 2022 ini tersedia dalam pilihan warna Graygreen, Phantom Black, Beige dan Burgundy.

Bagi yang ingin membelinya, kunjungi situs resmi Samsung Indonesia untuk mendapatkan keuntungan khusus. Berbagai macam keuntungan khususnya seperti diskon langsung, cicilan, serta pendaftaran Samsung Care+.

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Tech Industry

Unbox.id – Samsung akan segera meluncurkan jajaran ponsel layar lipat barunya, Galaxy Z Fold 6 dan Z Flip 6, dalam beberapa bulan mendatang. Baru-baru...

Tech Industry

Unbox.id – Samsung diketahui meluncurkan varian terbaru Galaxy M14. Jika tahun lalu Samsung meluncurkan versi 5G, kali ini perusahaan meluncurkan Galaxy M14 versi 4G....

Tech Industry

Unbox.id – Samsung bersiap meluncurkan sederet smartphone baru sekaligus penerus seri Galaxy S23 FE yang akan meluncur tahun ini. Galaxy S24 FE sendiri dan...

Apps & Games

Jakarta, Unbox.id – Fitur talkback pada ponsel Samsung Galaxy sangat bagus untuk penyandang tunanetra atau gangguan penglihatan. Ini membantu mereka dengan membacakan dengan lantang...