Connect with us

Hi, what are you looking for?

Artikel

Resep Dokter Sulit Dibaca? Google Punya Solusi-nya

Google

Unbox.id – Resep dokter biasanya jadi rujukan apabila seseorang terkena penyakit ataupun menebus obat seperti biasa. Namun, tulisan tangan dokter terutama dokter spesialis bikin semua orang termasuk apoteker pusing bukan main.

Terkadang tulisan tangan satu dokter dengan dokter lainnya berbeda. Hal tersebut berimplikasi ke salah obat atau salah resep nantinya. Untuk itu, banyak sekali orang yang cek kembali termasuk apoteker apakah obat ini benar untuk pasien tersebut.

Cara mengatasi masalah ini sebenarnya cukup mudah. Namun, satu sisi ada cara terbaru dan manfaatkan teknologi Artificial Intelligence. Mungkin buat yang mau tahu, Google melalui Google India kembangkan sebuah AI yang manfaatkan kamera untuk mengenal resep dokter.

Bermodalkan Kamera, AI bisa mengenal tulisan tangan Resep dokter

Resep dokter

Pernah lihat tulisan dokter seperti guratan garis? Pasti orang bingung dan menebak berapa total obatnya terus tipe apa dan minumnya berapa kali. Semua ini bertujuan agar tak terjadi kesalahan dari apoteker dalam pemberian obat. Bahkan India sendiri pernah terjadi kasus rata-rata 1,5 kejadian salah kasih obat kepada pasien.

Angka tersebut sangat tinggi untuk ukuran kesalahan dalam pemberian obat. Sampai guratan garis tersebut terbaca jelas dan terjemahkan oleh sistem AI yang dikembangkan oleh Google itu sendiri. Hasilnya, tepat sekali semua terbaca jelas dan kebutuhan obat yang mereka perlukan untuk pasien jelas dan runut.

Bekerja Maksimal Namun Dalam Riset

Google

Sayangnya, Google India dalam Konferensi ini belum mengumumkan akan meluncurkan program ini sebagai aplikasi baru untuk Google. Kemungkinan masih ada riset mendalam serta terus menerus. Karena hal seperti ini begitu sensitif dan kemampuan machine learning harus terus pelajari karakteristik dari setiap tulisan.

Misalkan dokter pertama guratan tulisannya berbeda dengan dokter lainnya, otomatis AI sendiri tidak bisa berpatokan dengan standar baku yang diterapkan. Belum lagi setiap negara punya standar resep dokter bahkan Indonesia sendiri setiap apoteker bisa membaca bahkan menulis resep dokter.

Hal tersebut masih jauh dari harapan, namun kedepannya bisa jadi sebuah kemajuan dari bidang medis. Terutama membantu para apoteker menentukan obat ini sesuai dengan penyakitnya apa tidak.

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Tech Industry

Unbox.id – Google memperkenalkan beberapa solusi baru pada acara Google Next 2024. Salah satu solusi yang dihadirkan pada acara tersebut adalah Gemini Code Assist...

Tech Industry

Unbox.id – Google Doodle hari ini merayakan Hari Bumi 2024 dengan serangkaian gambar yang menampilkan kata “Google” dari gambar satelit. Hari Bumi 2024 atau...

Tech Industry

Unbox.id – Emulator Delta akhirnya resmi diluncurkan di app store Apple, khususnya App Store, dan pengguna di seluruh dunia dapat mengunduhnya secara gratis, termasuk...

Tech Industry

Unbox.id – Google Pixel Fold memang tidak sepopuler merek ponsel layar lipat lainnya seperti Samsung, Oppo, atau Huawei. Meski begitu, Google Pixel Fold tetap...