Connect with us

Hi, what are you looking for?

Software

MIUI 14 Akan Segera Rilis Bulan Agustus 2022, Simak Infonya

MIUI 14
foto: notebookcheck.net

Jakarta, Unbox.id – Belum lama para pengguna ponsel Xiaomi merasakan manfaat dalam pembaruan antarmuka MIUI 13.5, kabarnya mereka akan mengadakan pembaruan lagi. MIUI 13.5 ini merupakan pengembangan dari versi UI ke 13 yang hadir pada tahun 2021 lalu. Belum ada satu tahun, kabarnya sistem akan berkembang lagi menjadi MIUI 14.

Pengembangan yang tengah dilakukan Xiaomi kali ini dalam waktu dekat akan segera hadir. Informasi tersebut diambil dari indikasi yang asalnya dari basis kode pada sebagian aplikasi sistem. Indikasi tersebut ditemukan oleh para anggota forum yang ada di Xiaomiui.net. Mereka melakukan serangkaian kegiatan dekompilasi pada sebagian aplikasi sistem lalu menemukan indikasi pembaruan yang ada dalam basis kode.

Baca juga: Samsung Galaxy A53 5G VS Xiaomi 12 Lite : Spesifikasi

Dekompilasi merupakan proses membalik untuk mengubah kode menjadi kode sumber atau source code. Melalui proses tersebut, para anggota forum dapat mendeteksi adanya uji coba UI terbaru, yakni MIUI 14 dengan beberapa perangkat tertentu. Ia memiliki kode yang bernama ‘nuwa’ di mana ia juga muncul dalam perangkat Xiaomi 13 sesuai dengan bocoran.

foto: xiaomitoday

Dugaan MIUI 14 Akan Rilis Pada Bulan Agustus

Forum Xiaomiui.net juga menambahkan, bahwa produsen asal China ini tidak akan melakukan pembaruan dari UI 13. Namun, mereka akan langsung mengalihkannya ke UI baru, yakni MIUI 14. Akan tetapi, perusahaan sendiri belum mengamini bocoran tersebut. Kapan peluncuran UI terbaru juga belum ada kabarnya.

Kendati demikian, beberapa pihak berspekulasi bahwa MIUI terbaru ini akan muncul di bulan Agustus 2022 alias bulan depan. Asumsi ini berdasarkan hari jadi MIUI yang ke 12 tepat pada 16 Agustus nanti, meski perangkat yang kompatibel baru akan ada di November. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai fitur-fitur yang akan ada di MIUI 14. 

Baca juga: Xiaomi Luncurkan Ponsel Redmi 10C Dengan Fitur Lengkap 1 Jutaan

Untuk saat ini, pengguna masih menikmati segala jenis fitur yang ada di MIUI 13. UI antarmuka ke-13 tersebut secara umum memberikan peningkatan manajemen aplikasi yang membuat perangkat bisa beroperasi lebih cepat.

Di antara fitur yang menjadi unggulan UI 13 ini adalah Liquid Storage, Automized Memory, Focused Algorithms, dan Live Wallpaper. Di sisi lain, UI 13 ini juga memiliki tampilan yang sangat menarik ketimbang versi UI antarmuka generasi ke-12. 

sumber: berbagai sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Apple

Unbox.id – Baik iPad Air maupun iPad Pro akan menghadirkan peningkatan pada spesifikasi hardware dan peningkatan lainnya. Mengutip laporan Gurman via The Verge, selain...

Spesifikasi & Harga

Unbox.id – Xiaomi Indonesia menyediakan produk smartphone di semua segmen mulai dari harga terjangkau hingga kelas atas. Popularitasnya di Indonesia sudah tidak perlu diragukan...

Redmi

Unbox.id – Setelah sukses dengan Redmi 12 yang laris manis di pasaran, Xiaomi bakal meluncurkan versi penerusnya bernama Redmi 13 5G. Redmi 13 5G...

Tech Industry

Unbox.id – Xiaomi 14 diluncurkan di MWC 2024 dan langsung diluncurkan di pasar global, termasuk Indonesia pada awal April lalu. Meski Xiaomi 14 baru...