Connect with us

Hi, what are you looking for?

TV, Audio/Video, Permainan & Perangkat Wearable

ViewSonic XG3240C, Monitor Gaming Layar Lengkung Bebas Lag

ViewSonic baru saja mengumumkan XG3240C, monitor gaming beresolusi WQHD atau 2560×1440 berukuran 32 inci yang memberikan pengalaman sangat mendalam dengan kombinasi dari dukungan HDR, gamut warna yang luas, dan refresh rate 144Hz yang sangat halus dengan AMD FreeSync.

XG3240C mengikuti gaya terbaik yang ada di monitor gaming ViewSonic lainnya seperti XG2703-GS dan dirancang untuk penggemar games yang ingin ‘meleburkan’ diri di dunia permainan dengan detail yang lebih tajam dan warna yang nampak hidup pada PC dan konsol.

XG3240C memanfaatkan lengkungan 1800R untuk membawa gamer lebih dekat ke aksi permainan dengan memberikan pengalaman yang mengelilingi pandangan Anda dan menarik Anda ke dalam dunia permainan.

Resolusi WQHD pada monitor menampilkan gambar dengan detail yang baik, sementara dukungan konten HDR untuk PC dan konsol game memaksimalkan informasi yang ditampilkan di bagian terang dan gelap dari sebuah adegan untuk pengalaman visual yang tak tertandingi.

Nah, XG3240C juga menangani aksi cepat dengan refresh rate 144Hz yang tinggi, menjaga agar animasi tetap halus dan meminimalisir lag. AMD FreeSync memungkinkan pengguna kartu grafis AMD untuk sinkronisasi refresh rate monitor dengan frame output game untuk menghilangkan gangguan immersion breaking yang ada di monitor tradisional seperti stutter, lag, dan tearing.

Terakhir, berbicara mengenai ketersediaan dan harga, XG3240C akan tersedia pada bulan Februari nanti dengan harga retail yang diperkirakan Rp9.500.000. Tertarik? Pantau terus Unbox.id untuk tahu kabar terkininya. Nah, bagi Anda yang masih penasaran berikut spesifikasi lengkapnya.

Spesifikasi

Ukuran 32-inch
Resolusi WQHD (2560 x 1440)
Panel Curved 5ms VA panel
Refresh Rate 144Hz
Gamut Warna 85% NTSC
Teknologi Tear-Free AMD FreeSync (48Hz – 144Hz)
HDR Ya; mendukung konten HDR10
Speaker Dual 5W
Kecerahan 300nits
Konektivitas 1 x Display Port, 2 x HDMI, 5 x USB 3.0, Audio in/out

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Artikel

Jakarta, Unbox.id – Red Magic Nubia baru-baru ini telah meluncurkan monitor gaming Mini LED seri GM001 5088 Zone dan sedang dalam pra-penjualan. Saat ini,...

TV, Audio/Video, Permainan & Perangkat Wearable

Jakarta, Unbox.id – HKC telah meluncurkan monitor gaming baru bernama MG27QH di pasar Cina. Perangkat layar dengan ukuran cukup lebar tersebut secara khusus menargetkan...

TV, Audio/Video, Permainan & Perangkat Wearable

Last updated on 26 November, 2023 Jakarta, Unbox.id – Monitor merupakan aspek penting yang memerlukan perhatian khusus bagi para gamers di setiap game yang...

Spesifikasi & Harga

Unbox.id –  Monitor PC, terutama monitor game, seringkali memiliki piksel yang bagus dan kualitas gambar yang bagus. Meskipun lebih khusus ditujukan untuk monitor gaming...