Tech News

Xperia 10 V milik Sony Segera Hadirkan Update Android 14

Update Android 14 Sony Xperia 10 V | foto: isp.page

Jakarta, Unbox.id – Menyusul pembaruan perangkat lunak Xperia 1V dengan OS Android 14 beberapa waktu lalu, Sony kembali melakukan inovasi. Kali ini, mereka menyematkan versi terbaru Android tersebut ke varian ponsel pintar Xperia 10 V.

Update alias pembaruan terbaru ini akan memunculkan banyak pilihan terkait penyesuaian- penyesuaian sistem. Di antaranya adalah pintasan layar kunci yang terbaru. Selain itu, Anda juga bisa menyesuaikan font ponsel dengan pilihan yang jauh lebih banyak.

Baca juga: Oppo Gandeng Hasselbald, Siapkan Kamera Canggih di Oppo Find X

Tidak hanya itu, terdapat pembaruan fitur berupa Sharing atau berbagi file dengan perangkat terdekat. Fitur ini juga berlaku untuk perangkat PC yang memiliki dukungan Windows 10 PC serta kompatibilitas tambahan dengan aplikasi “Temukan Perangkat Saya”.

Peningkatan Fitur Sony Xperia 10 V dengan Android 14

Dalam pembaruan kali ini, Sony Xperia 10 V juga mendapatkan peningkatan pada sistem keamanannya. Anda akan mendapatkan layanan privasi sebagaimana ponsel yang telah memiliki OS terbaru dari Android 14, juga pengaturan baterai terbaru.

Selain itu, pembaruan ini dapat memberikan ponsel Xperia 10 V fitur identifikasi 68.1.A.2.93. Di mana fitur tersebut telah menyebar di seluruh negara di Benua Eropa. Tidak terkecuali dengan negara kerajaan Inggris.

Baca juga: Mencoba Samsung Galaxy M34 5G Yang Mumpuni Untuk Content Creator

Selain negara-negara di Benua Biru, banyak wilayah lain yang akan ikut bergabung di pekan-pekan selanjutnya. Berbagai laporan mengatakan bahwa Sony juga ingin segera memberikan update Android 14 pada ponsel Xperia5 V waktu dekat.

Informasi Lainnya

Belum ada kepastian kapan akan muncul pembaruan ini di smartphone Sony Xperia 10 V secara global. Ada kemungkinan bahwa Sony akan meluncurkannya dalam waktu dekat, mengingat firmware saat ini sudah tersedia, meski belum ada konfirmasi lebih lanjut.

Android 14 sendiri merupakan OS terbaru yang muncul pada Oktober tahun 2023 ini. Ada banyak fitur baru yang ada di dalamnya, seperti flash notification, tema monokrom, webcam, dan lain sebagainya. Termasuk pilihan font yang sangat beragam.

Sayangnya, ada beberapa fitur eksklusif yang mungkin tidak dapat Anda nikmati di ponsel Sony Xperia 10 V. Sebab, fitur eksklusif milik Android 14 tersebut hanya akan ada di ponsel pintar buatan Google sendiri, yakni Pixel.

Sumber: GSM Arena

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Software

Jakarta, Unbox.id — Kali ini Apple mengumumkan serangkaian fitur aksesibilitas baru yang akan hadir di akhir tahun 2024 ini di iPhone dan iPad-nya. jadi...

Huawei

Jakarta, Unbox.id — Huawei telah meluncurkan Children’s Watch 5 Pro terbaru. Jam tangan pintar anak-anak Huawei yang baru adalah yang pertama memiliki fitur penyesuaian...

Handphone & Tablet

Jakarta, Unbox.id — Seperti rumor yang telah beredar, Sony akhirnya merilis dua ponsel Xperia baru kali ini. Kedua ponsel adalah Xperia 1 VI dan...

Hardware

Jakarta, Unbox.id — Merek teknologi yang berbasis di London, Nothing, baru-baru ini meluncurkan produk smartphone terbaru andalannya, dengan nama Nothing Phone (2a).  Produk terbaru...

Copyright © 2023 RMN

Exit mobile version