Atlit dan artis film aksi, Dwayne Johnson atau biasa kita kenal dengan julukan ‘The Rock’ baru saja bekerjasama dengan brand kebugaran Under Armour untuk meluncurkan headphone nirkabel hasil kolaborasinya. Diberi nama UA Sport Wireless – Project Rock Edition, perangkat ini juga melengkapi lini brand wardrobe Dwayne Johnson, yaitu Project Rock.
Sport Wireless adalah merupakan headphone berkoneksi Bluetooth yang dirancang nyaman digunakan selama berolahraga dan terutama untuk aktifitas fitness. UA Sport Wireless memiliki desain tangguh yang diyakini mampu tahan beberapa kali bantingan ringan.
Selain itu, UA Sport Wireless juga memiliki ketahanan air bersertifikat IPX4, yah cukup lah untuk menaan keringat yang mengucur deras. Bantal telinga SuperVent UA juga terpajang, dirancang untuk membuat pengguna tidak terasa panas menggunakan headphone ini dalam waktu lama.
Ia juga cukup ringan, tangguh dan cepat kering, terlebih, ia dapat dibongkar dan dicuci dengan tangan untuk menghilangkan kotoran-kotoran dari beraktifitas. Sedangkan dari sisi audio, ia menggandeng JBL sebagai mesin utamanya, yang tentu tak perlu diragukan lagi kualitasnya.
Headphone ini diyakini mampu bertahan 16 jam pakai terus menerus dan pengisian daya kilat dengan hanya 5 menit saja AS Sport Wireless dapat hidup selama 1 jam. Headphone ini dijual dengan harga $250 atau sekitar Rp 3,5 juta saja, tersedia di outlet Under Armour di kota Anda.
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.