Connect with us

Hi, what are you looking for?

Tech News

Render Moto X 2017 Bocor, Body Metal dan Fingerprint Terungkap

Motorola Moto X sempat jadi smartphone yang menyedot banyak perhatian pencinta gadget beberapa tahun lalu, sebelum akhirnya meredup seiring tumbangnya brand Motorola. Mengambil tongkat estafet brand Moto, banyak yang berharap seri Moto X terbaru akan bangkit ditangan Lenovo. Namun memang keinginan ini sudah dijawab dengan hadirnya Moto Z yang merupakan smartphone seri teratas dari jajaran Lenovo Moto.

Tapi jangan dulu sedih sebab beberapa minggu yang lalu, kita sempat melihat bocoran penampakan smartphone yang diduga adalah Moto X 2017. Nah kini muncul lagi render desain Moto X dalam bentuk video yang menyuguhkan kita penampakan lebih jelas dari smartphone keren ini. Berikut videonya.

Seperti Anda lihat Moto X terbaru ini memiliki body berbahan metal, modul kamera yang agak menonjol, sensor sidik jari terletak di depan, dan lubang audio 3,5mm terletak di sisi bawah bersebelahan dengan port micro USB. Sayangnya, tak ada terlihat kamera ganda ataupun speaker stereo yang sempat disebutkan dalam rumor selama ini.

Moto X akan dilengkapi layar berukuran 5,2 inci dengan dimensi panjang150mm, lebar 73.8mm, dan tebal 8.4mm. Spesifikasi belum terungkap namun dengan adanya Moto Z di atas, tampaknya Moto X akan duduk di bawahnya, di kelas menengah ke atas yang tentunya dibekali spesifikasi sesuai kelasnya.

Waktu luncurnya pun belum terungkap, minimnya informasi menandakan bahwa kemungkinan Moto X belum akan menunjukkan batang hidungnya pada CES. Mungkin di MWC, tak ada yang tahu, simak berita update-nya di Unbox.id. [leo/UBX]

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga