Connect with us

Hi, what are you looking for?

Apps & Games

Mandiri Syariah Mobile Menjadi Solusi Aktivitas Perbankan di Masa Pandemi Virus Corona

Jakarta, Unbox.id  Penyebaran wabah virus Corona Covid 19 kian mengkhawatirkan. Setelah diumumkan oleh WHO sebagai pandemi, penyebarannya makin cepat hingga masuk ke negara kita. Sampai tanggal 20 Maret 2020, tercatat jumlah pasien positif virus Corona di Indonesia sudah mencapai 600-an dan puluhan orang sudah dinyatakan sembuh dan juga meninggal.

Aplikasi Bank Siap Akses

Beberapa pemerintahan negara lain sudah menutup akses keluar masuk untuk orang-orang yang bermukim di wilayahnya. Di Indonesia sendiri, khususnya di kota-kota besar, kegiatan pencegahan seperti memulai kerja atau belajar dari rumah (work from home) sudah diberlakukan.

Secara pribadi, masyarakat juga mulai menerapkan pencegahan untuk dirinya dan keluarga. Seperti memberlakukan social distancing (pembatasan temu muka), hingga self quarantine (mengkarantina diri) sudah menjadi inisiatif hampir di setiap rumah.

Dalam kondisi seperti ini, internet sebagai motor penggerak pesatnya teknologi informasi memang hadir sebagai penyelamat kegiatan masyarakat di berbagai kondisi, tak terkecuali untuk urusan perbankan. Saat temu muka harus dibatasi, seorang nasabah bank tak perlu berkecil hati. Sudah banyak aplikasi Bank yang siap diakses dari smartphone, dan bisa ia lakukan dari rumah di masa work from home.

Bank Syariah Mandiri misalnya. Dengan aplikasi Mandiri Syariah Mobile (MSM), nasabah Bank Syariah Mandiri dapat tetap mengakses layanan perbankan sambil bekerja dari rumah dan menjaga anak-anaknya.

“Komitmen kami menjaga kenyamanan nasabah selama pandemi ini berlangsung dapat terlihat di Mandiri Syariah Mobile. Di mana nasabah dapat melakukan semua kebutuhan transaksi penting tanpa harus pergi ke luar rumah,” jelas Ahmad Reza, selaku corporate secretary Bank Syariah Mandiri di Jakarta, baru-baru ini.

Aplikasi MSM

Ahmad mengungkapkan, layanan transaksi seperti pembayaran kewajiban bulanan mencakup tagihan PLN, telepon, uang kuliah, asuransi, internet, BPJS, sampai bayar zakat infaq dan sodaqoh bisa dilakukan melalui MSM. “Membeli voucher pra bayar seperti token PLN dan pulsa isi ulang ponsel, dapat dilakukan di aplikasi ini. Bahkan nasabah dapat melakukan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) yang periode pertama pelunasannya tengah berlangsung saat ini,” imbuhnya.

MSM pun dapat berfungsi sebagai alat belanja. Selain bisa top up saldo, terdapat layanan belanja online melalui fitur Transfer ke rekening non BSM. Nasabah pun bisa pilih menu pembayaran, lalu pilih menu e-Commerce selanjutnya tinggal pilih platform belanja online. Sehingga, berbelanja apapun sudah tidak perlu khawatir dengan penyebaran virus di luar rumah.

Bila Anda seorang nasabah Bank Syariah Mandiri, manfaatkanlah semaksimal mungkin aplikasi Mandiri Syariah Mobile Anda. Unduh aplikasi MSM di App Store untuk iOS dan PlayStore untuk Android. Jika Anda belum menjadi nasabah, inilah saat yang tepat untuk buka rekening melalui fitur Buka Rekening Online di aplikasi Mandiri Syariah Mobile.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga