Connect with us

Hi, what are you looking for?

Tech News

iPhone 7 akan Dukung Fast Charging?

Last updated on 19 Juni, 2024

Jika Anda ingin mengisi daya iPhone Anda dengan lebih cepat, salah satu cara yang dapat Anda coba adalah mengisi daya dengan charger iPad, di mana dapat mengalirkan daya lebih besar daripada charger iPhone biasa. Walapun memang metode ini tidak disarankan mengingat smartphone Apple ini tidak dibekali dengan hardware fast charging.

baca artikel menarik lainnya tentang : charger iphone mfi saja

Hingga kini belum ada iPhone yang mendukung teknologi fast charging, namun kemungkinan hal ini dapat berubah pada iPhone 7 nantinya. Menurut rumor yang ditulis MacRumors dari akun Twitter @The_Malignant, memang benar adanya jika iPhone generasi selanjutnya nanti akan menggunakan teknologi fast charging.

 

Rumor ini cenderung baru, jadi belum ada data pendukung tambahan tak seperti rumor-rumor lainnya. Jika rumor ini akurat maka kemungkinan besar teknologi ini mendukung kekuatan 2 ampere, 5 volt, lebih kuat dari charger iPad dan tentunya lebih aman.

 

Teknologi ini mena gtidak mengejutkan, karena sudah cukup banyak perangkat smartphone saat ini yang mendukung teknologi tersebut. Namun kita tahu jika Apple bukanlah produsen yang cepat tanggap mengikuti tren yang ada. lihat saja RAM 2GB dan layar besar baru saja mendarat pada iPhone 6, di mana smartphone lain sudah bermain dengan spesifikasi tinggi lebih lama.

 

Maka itu baiknya kita jangan dahulu kita bersenang karena Apple belum tentu mewujudkannya. [leo/UBX]

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga