Connect with us

Hi, what are you looking for?

Tech News

Asus Resmi Luncurkan Zenfone Go (ZB450KL)

Asus kembali memperkenalkan
varian terbarunya dari lini Zenfone Go. Resmi hadir dengan nama Zenfone Go (ZB450KL).
Versi memiliki spesifikasi yang lebih gahar dibanding pendahulunya Zenfone Go
(ZB452KG).

Dilansir dari GSM Arena, Zenfone
Go (ZB450KL) dipersenjatai chipset Snapdragon 410 berkecepatan 1,2 GHz.
Memiliki prosesor Cortex-A53 CPU, grafis Adreno 306 GPU, dan RAM sebesar 1 GB.

Zenfone Go (ZB450KL) bakal
membawa layar seluas 4,5 inci beresolusi 854×480 piksel. Ruang penyimpanan
tersedia sebesar 8GB yang juga dapat diekspansi dengan slot microSD.

Untuk mengabadikan momen,
tersemat kamera autofocus beresolusi 8MP dengan f/2.0 aperture serta LED flash.
 Sementara dari segi konektivitas,
Zenfone Go (ZB450KL) telah support jaringan 4G LTE.

Guna mendukung semua fitur
yang ada dibenamkan baterai berkapasitas 2.070 mAh. Zenfone Go (ZB450KL)
tersedia dalam varian warna putih, merah, hitam, dan kuning. Resmi rilis di
Rusia dengan harga $123 atau sekitar Rp1,6 juta. [Hlm/UBX]  

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga