Connect with us

Hi, what are you looking for?

Social Media

Bangkit, BBM Update Beta, UI Baru, Lebih Ringan

Mengalami penurunan jumlah pengguna secara drastis, tidak menghentikan aplikasi BBM untuk terus berkembang. Lihat saja, BBM untuk Android telah menerima pembaruan yang menambahkan beberapa fitur baru, walau saat ini masih versi beta. BBM update beta 3.14 ini sudah tersedia di Google Play.

Salah satu fitur baru dalam BBM beta terbaru ini memungkinkan handset BlackBerry berbasis Android untuk secara cepat mengimpor kontak dari BlackBerry 10. Untuk melakukan ini, buka Me tab dan kemudian ke Contact. Di sana, Anda akan paste daftar kontak BB10 yang diekspor ke kontak Android Anda.

Perubahan dan fitur tambahan lain dari BBM beta terbaru ini cukup banyak. Anda dapat melihat daftar perubahan dengan melihat tangkapan layar yang kami pasang pada artikel  ini.

Untuk mendaftar BBM update beta untuk Android, pastikan Anda memiliki versi reguler yang terpasang di ponsel Anda. Kemudian, cari aplikasi tersebut di Google Play Store, instal dan rasakan perbedaannya. Menurut Anda, bagaimana perkembangan aplikasi BBM saat ini? Apakah Anda masih menggunakannya?

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga