Connect with us

Hi, what are you looking for?

Spesifikasi & Harga

iQOO 12 Pro Luncurkan Teaser Edisi Khusus BMW M Motorsport

iQOO 12 Pro
iQOO 12 Pro BMW M Edition | foto: GSM Arena

Jakarta, Unbox.id – Beberapa hari yang lalu, bocoran tanggal rilis ponsel iQOO 12 Pro telah beredar di berbagai sumber di internet, tepatnya pada tanggal 7 November 2023 besok. Rencananya, perusahaan akan merilis Produk tersebut di Tiongkok.

Sementara itu, kini perusahaan kembali merilis foto-foto yang menunjukkan penampilan menarik untuk para penggemar yang sudah tidak sabar. Foto-foto tersebut muncul di situs media sosial terbesar di China, Weibo dengan edisi khusus BMW M Motorsport.

Baca juga: Doogee Smini dan N50 Pro Resmi Dipekenalkan, Simak Ulasannya

Anda dapat mengamati bagaimana perusahaan berkolaborasi dengan merek kendaraan ternama tersebut dengan sangat baik. Lewat beberapa foto produk terbaru iQOO 12 Pro BMW M Edition yang rilis, menambah daya tarik produk lebih baik.

Gambaran Singkat Tentang iQOO 12 Pro BMW M Edition

Pada kesempatan sebelumnya, perusahaan asal Tiongkok tersebut menampilkan desain original iQOO 12 yang akan segera mereka luncurkan. Hal menarik yang ada dalam teaser tersebut adalah, perusahaan belum menampilkan garis vertikal khas BMW M Edition.

Hanya saja, mereka memberi sedikit ukiran warna BMW M yang agak halus pada bagian samping ponsel. Terdapat bentuk yang dinamis, layar yang besar dan bobot yang ideal untuk ukuran ponsel cerdas (smartphone) standar.

tampilan iQOO 12 Pro Edisi BMW M | foto: GSM Arena

Baca juga: Infinix Zero 30 Series Resmi Rilis di Indonesia

Selain itu, terdapat sebuah modul kamera berukuran besar pada bagian belakangnya, di mana perusahaan memberikan desain bentuk tupai yang sangat unik. Perusahaan juga memberikan penawaran pada produk terbarunya berupa zoom maksimum 100 X.

Fitur dan Informasi Lainnya

Ponsel cerdas iQOO 12 Pro BMW M Motorsport Edition akan hadir dengan fitur kamera telefoto periskop 64 MP 70mm f/2.57. Terdapat fitur menarik dengan zoom optik 3X, menggunakan sensor OmniVision OV64B. 

Sensor utama pada ponsel tersebut adalah OmniVision OV50H dan memiliki aperture f/1.68. Kakap ketiga adalah Samsung ISOCELL JN1 15mm ultrawide, menurut Digital Chat Station yang biasanya dapat diandalkan.

Berdasarkan rumor sebelumnya, ponsel cerdas tersebut akan hadir dengan layar beresolusi “2K” dengan kecepatan refresh 144 Hz. SoC Snapdragon 8 Gen 3, dan baterai 5.100 mAh dengan dukungan pengisian cepat kabel 120W dan nirkabel 50W.

Sumber: GSM Arena

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

HTC

Jakarta, Unbox.id – Perusahaan HTC semakin giat dengan produksi ponsel pintar mereka. Bahkan, saat ini mereka tengah mengikuti strategi terbaru dengan merilis 1 hingga...

Honor

Jakarta, Unbox.id – Produsen ponsel pintar asal Tiongkok, Honor sedang mempersiapkan seri andalan berikutnya yang memiliki nama Magic6. Sebagaimana tertulis di laman GSM Arena,...

Apps & Games

Jakarta, Unbox.id – Google saat ini telah memberikan update fitur untuk aplikasi fotografis yang ada di perangkat eksklusif miliknya, yakni Pixel 8 dan 8...

Tech News

Jakarta, Unbox.id – Samsung tengah mempersiapkan diri untuk peluncuran perangkat tablet terbaru mereka, yakni Tab Active5. Perangkat tersebut akan menjadi penerus dari seri sebelumnya,...