Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kamera

Canon PowerShot G1 X Mark III, Ringkas nan Premium

Sebagai salah satu lini kamera digital andalan yang terbilang terlaris manis di pasaran, rasanya tak salah kiranya kalau produk kamera PowerShot akan selalu mendapatkan perhatian yang lebih terutama bagi sang pembuatnya, Canon, yang sejauh ini telah berupaya mengembangkan model ke arah yang lebih baik lagi. Melalui model PowerShot G1 X Mark III terbarunya, Canon tampaknya boleh sedikit berbangga karena ada banyak keunggulan fitur yang menjadi kebutuhan vital bagi para pengguna setianya.

Di dalam kamera kompak premium tersebut terdapat sensor APS-C CMOS 24,3MP yang memiliki rentang ISO 100 hingga 25600 dan Canon Dual Pixel CMOS AF. Fitur canggih ini juga merupakan teknologi Canon Dual Pixel yang pertama kali dihadirkan pada model kamera compact yaitu dengan menggunakan dua photodiode di setiap piksel yang ada untuk menyediakan rangkaian elemen AF deteksi fase di seluruh sensor.

Keberadaan electronic viewfinder (EVF) OLED berkemampuan 2,36 juta dot dan LCD touchscreen 3 inci Vari-angle yang ada pada bagian belakang perangkat memungkinkan pengguna dapat terus memantau hasil jepretan yang ada, sedangkan dukungan fitur Touch & Drag AF memungkinkan pengguna dapat menyesuaikan fokus atau subjek hanya dengan menggunakan sentuhan jarinya melalui panel layar LCD tanpa mengalihkan pandangan dari EVF.

Berkat dukungan fitur yang populer di kalangan antusias dan pengguna profesional tersebut, memberikan kemampuan autofocus yang sangat cepat dan mulus di hampir seluruh bidang fokus, sehingga memungkinkan komposisi yang lebih kreatif saat membingkai subjek dari pusat jepretan. Hebatnya lagi, Canon PowerShot G1 X Mark III ini juga memiliki kecepatan pemotretan terus menerus 7 frame per detik, atau 9fps saat memotret dengan AF tetap dan sistem Dual Pixel.

Tak hanya itu saja, Canon kabarnya juga melengkapi kamera kompak premium unggulannya tersebut dengan berbagai fitur pendukung lain yang unggul dikelasnya, yang diantaranya meliputi ketahanan debu dan air, lampu kilat pop-up, perekaman video HD 1080 / 60p, stabilisasi gambar film 5-sumbu, konektivitas nirkabel Wi-Fi/NFC/Bluetooth, mode Panoramic Shot untuk menjepret panorama dengan mengayunkan kamera, Time-Lapse Movies, dan masih banyak lagi.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga