Connect with us

Hi, what are you looking for?

Handphone & Tablet

Zenfone 4 Max Resmi Hadir, Baterai Jumbo dan Dual Kamera Jadi Andalan

zenfone 4 max

Masih dengan racikan yang sama yakni kapasitas baterai jumbo, Asus resmi menghadirkan Zenfone 4 Max. Namun tak hanya baterai, dual kamera juga jadi kelebihannya.

Akhirnya Asus resmi meluncurkan Zenfone 4 Max. Suksesor Zenfone 3 Max ini masih mengedepankan kapasitas baterai yang terbilang jumbo yakni 5.000 mAh. Sebelumnya Zenfone 3 Max “hanya” memiliki baterai 4.100 mAh.

Perihal dapur pacunya, terdapat dua pilihan prosesor besutan Qualcomm yang dibenamkan Asus yakni Snapdragon 425 dan 430 yang ditopang RAM 4 GB. Memori internalnya pun hadir dalam tiga variasi, 16 GB, 32 GB, dan 64 GB. Kapasitas tersebut masih dapat diekspansi hingga 256 GB melalui slot microSD.

Zenfone 4 Max

Varian warna Zenfone 4 Max

Menariknya tak hanya kapasitas baterai yang menjadi andalan, sektor kamera pun tak ketinggalan mendapat polesan. Zenfone 4 Max sudah dibekali dengan teknologi dual kamera 13 MP + 13 MP sebagai kamera utamanya. Sedangkan guna berselfie tersedia kamera 8 MP.

Ponsel pintar yang hadir dalam pilihan balutan warna hitam, gold, dan rose gold ini akan berjalan diatas sistem operasi Android Nougat 7.1 yang dibalut ZenUI khas Asus.

Zenfone 4 Max dilepas kepasaran dengan harga sekitar Rp 3,1 juta. Namun belum diketahui kapan tepatnya Asus akan menyediakannya secara global, termasuk mendaratkannya di Indonesia.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Handphone & Tablet

Di awal tahun 2026, ASUS menghadirkan sederet perangkat baru yang menarik. Salah satunya adalah Chromebook CM32 Detachable yang merupakan tablet dan laptop 2-in-1 yang...

Artikel

Asus ROG XReal R1 AR terekspos untuk pertama kalinya. Ini adalah wearable gadget rilisan terbaru dari Asus dan merupakan kacamata gaming pertama yang ada...

Merk

Produk Asus dengan embel-embel ROG atau Republic of Gamers kental dengan nuansa yang memang diperuntukan untuk bermain game. Terbaru, Asus menghadirkan satu monitor gaming...

Merk

ASUS punya satu seru laptop bisnis yang diberi nama Expert PM Series yang dibekali dengan chipset dari AMD. Salah satunya yang baru saja resmi...