Huawei

Huawei Y9 (2018) Segera Resmi. Ini Gambaran Spesifikasinya

Huawei telah mengumumkan smartphone terbarunya, yakni Y9 versi 2018 di Thailand. Smartphone Huawei Y9 (2018) ini bisa dinilai merupakan paket desain ulang dari perangkat sebelumnya yang berlabel Mate 10 Lite. Kenapa demikian? Karena Huawei Y9 (2018) ini banyak memiliki spesifikasi yang hampir sama dengan smartphone Huawei Mate 10 Lite.

Gambaran Spesifikasi

Pertama-tama kami akan memulai membahas spesifikasi layarnya, dimana smartphone Huawei Y9 terbaru ini bakal dibekali dengan layar jenis IPS LCD ukuran 5,93 inci dengan aspek rasio 18: 9. Karena yang masih membuat ponsel ratio 16: 9, tentu saja resolusi layarnya yang sesuai adalah  1.080×2,160 piksel yang Full HD terkini.

Untuk sisi daleman, Huawei Y9 (2018) ini akan berchipset Kirin 659 yang diketahui chipset ini telah mendominasi lini produk mid-tier perusahaan Huawei sendiri (misalnya, Honor 9 Lite, P smart, dan Mate 10 Lite). Dalam hal ini, ckinerja chipset Kirin ini akan dipadukan dengan RAM 3 GB dan  penyimpanan atau storage sebesar 32 GB, yang tentu saja masih bisa diupgrade lagi melalui slot  microSD.

Sama halnya seperti Mate 10 Lite, Huawei Y9 (2018) ini memiliki kamera penembak utama beresolusi 16MP di bagian belakang, dan cam selfie 13MP. Menariknya, masing-masing kamera tersebut masih ada kamera 2MP tambahan untuk penginderaan jauh. Inilan yang mungkin membuat seri Y9 terbaru ini menjadi lebih baik dari Mate 10 Lite. Selain itu, smartphone seri Y9 terbaru ini akan menjalankan sistem Android Oreo dan berkapasitas baterai 4.000 mAh, sementara Mate 10 Lite masih berada di Android Nougat dan hanya berdaya 3,340mAh saja untuk sisi baterainya. Untuk rincian spesifikasi dan harga untuk Huawei Y9 terbaru ini bakal segera resmi diumumkan. So, tunggu saja, guys!

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Huawei

Unbox.id – Huawei kabarnya akan merilis Gopaint, sebuah aplikasi melukis yang dikembangkan oleh Huawei untuk tablet. Merujuk pada akun resmi Huawei, Gopaint akan segera...

Huawei

Unbox.id – Huawei semakin aktif berkolaborasi dengan pengembang untuk menciptakan berbagai aplikasi asli untuk sistem operasi selulernya HarmonyOS. Undangan ini disampaikan oleh Rotating Chairman...

Tech Industry

Jakarta, Unbox.id — Huawei telah meluncurkan seri Pura 70 sebagai penerus Kirin 9000s. Chip baru ini telah teruji dengan benchmark dan beban kerja di...

Huawei

Jakarta, Unbox.id — Produk smartphone terbaru buatan Huawei, yakni Pura 70 Ultra memberikan penawaran fitur retractable camera, atau kamera yang dapat ditarik. Sejatinya, fitur...

Copyright © 2023 RMN

Exit mobile version