Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kamera

Sony Umumkan Pembuatan Kamera Sinema CineAlta

Kamera Sinema CineAlta

Perusahaan elektronik terkemuka asal Jepang, Sony, memberikan kabar terbaru berupa pengumuman bahwa mereka sedang mengembangkan kamera sinema terbaru. Kamera ini akan dipasangkan teknologi sensor dengan ukuran full frame. Ukuran tepatnya ialah 36 x 24 milimeter.

Kamera sinema terbaru buatan dari Sony ini akan diberi nama CineAlta. Nama CineAlta akan dipakai dikarenakan namanya selalu ditempelkan pada pelbagai kamera sinema yang diproduksi oleh Sony.

Apabila produk ini terealisasi, maka CineAlta akan menjadi kamera sinema pertama di dunia yang memakai teknologi full-frame. Teknologi ini dipakaikan pada CineAlta agar kamera terebut dapat memiliki performa yang baik ketika kondisi cahaya sedikit.

“CineAlta akan menjadi kamera sinema pertama di dunia yang memakai teknologi full-frame.”

Berkaitan dengan kamera sinema CineAlta, pihak Sony tidak mengatakan banyak hal. Perusahaan elektronik Sony hanya memastikan bahwa kamera sinema terbaru milik mereka ini akan dibuat dari nol. Produk ini dipastikan tidak akan memiliki kaitan dengan produk Sony lainnya. Rencananya, Sony akan membuat kamera sinema CineAlta dapat menyesuaikan dengan aspek rasio yang dibutuhkan oleh para penggunanya.

Kamera sinema CineAlta dipastikan akan dapat digunakan untuk membuat video 4G. Video yang akan dibuat bisa dipilih dalam format 4:3, dan atau format lainnya yang dibutuhkan oleh para pengguna. Kamera sinema CineAlta direncanakan akan rilis pada bulan Juli 2017. Namun, banderol harga CineAlta belum diberitahukan kepada khalayak ramai oleh pihak Sony. Banyak yang memprediksikan harga kamera ini akan cukup mahal.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Fujifilm

Fujifilm memulai tahun 2026 ini dengan sesuatu yang unik dan seolah flashback ke masa lalu. Mereka baru saja menghadirkan kamera terbaru dari lini seri...

Kamera

Sony punya beberapa line up kamera mirrorless yang menarik dan kerap menjadi favorit orang. Terbaru, mereka menghadirkan Alpha 7 V yang mengusung model full...

Kamera

Leica punya beberapa produk kamera yang punya spesifikasi dan tampilan tergolong unik. Salah satunya yang baru saja dihadirkan yaitu kamera digital Q3 Monochrome yang...

Oppo

Penggunaan kamera pada suatu smartphone sudah mulai umum dan tergolong sangat penting. Melihat hal tersebut, Oppo menghadirkan sebuah aksesoris unik berupa lampu flash model...