Artikel

Cara Aktifkan Low Power Mode di Apple Watch dengan WatchOS 9

Cara Aktifkan Low Power Mode di Apple Watch dengan WatchOS 9 (sumber: guidingtech.com)

Last updated on 30 September, 2022

Jakarta, Unbox.id – Beberapa waktu lalu, Apple secara resmi merilis WatchOS 9 dan menghadirkan Low Power Mode ke Apple Watch. Dengan Mode Daya Rendah, pengguna bisa mendapatkan masa pakai baterai yang sedikit lebih lama di jam smartwatch besutan Apple ini yakni diklaim dapat bertahan hingga 36 jam.

Fitur ini meningkatkan baterai Apple Watch Anda hingga 36 jam saat terhubung ke iPhone, yang merupakan dua kali masa pakai baterai rata-rata Apple Watch. Ini juga dapat bervariasi tergantung pada situasi Anda.

Namun terdapat beberapa fitur dan sensor akan dinonaktifkan ketika Anda menggunakan Low Power Mode yakni seperti Always-On-Display, Workout detection, Heart rate notifications, Start workout reminder, Background blood oxygen measurements, dan Background heart rate measurements.

Baca juga: Fitur Baru iOS 16, Begini Cara Hapus Backround Gambar di iPhone

Beberapa model Apple Watch menerima yang menerima pembaruan WatchOS9 yakni Apple Watch Seri 4, Apple Watch Seri 5, Apple Watch Seri 6, Apple Watch SE (Generasi ke-1), Apple Watch Seri 7, Apple Watch Seri 8, Apple Watch Ultra, dan Apple Watch SE (Generasi ke-2).

Oleh karena itu, bagi Anda yang menggunakan Apple Watch dan sudah melakukan pembaruan ke WatchOS9, berikut adalah cara untuk mengaktifkan fitur Low Power Mode.

  • Buka pengaturan di Apple Watch Anda.
  • Gulir ke bawah hingga Anda melihat opsi Battery dan ketuk di atasnya.
  • Selanjutnya gulir ke bawah dan aktifkan Low Power Mode.
  • Setelah mengetuk Low Power Mode, akan muncul notifikasi konfirmasi deskripsi tentang apa yang akan dilakukan fitur tersebut.
  • Gulir ke bawah dan ketuk opsi ‘Turn on’ option atau opsi ‘Turn on for’ option yang memungkinkan Anda untuk mengaktifkan Mode Daya Rendah untuk waktu tertentu seperti 1, 2 atau 3 Hari.

Anda akan melihat lingkaran kuning di pemberitahuan yang menunjukkan bahwa Apple Watch Anda dalam Mode Daya Rendah. Selain itu, tombol persentase baterai di Pusat Kontrol, animasi pengisian daya, dan mode Nightstand semuanya akan berubah menjadi kuning.

Low Power Mode di Apple Watch dengan WatchOS 9 (sumber: macrumors.com)

Fitur ini mungkin akan menunda beberapa pemberitahuan dan peringatan. Selain itu, fitur ini juga akan mematikan beberapa latar belakang, termasuk pengukuran detak jantung, notifikasi Heart Rate, dan Blood oxygen measurements.

Selain mengakifkan melalui pengaturan, Anda juga dapat mengaktifkan Low Power Mode melalui Control Panel, berikut adalah beberapa langkahnya.

  • Buka Apple Watch Anda.
  • Gulir dari bawah ke atas untuk membuka panel kontrol di Apple Watch Anda.
  • Ketuk persentase Baterai.
  • Selanjutnya gulir ke bawah dan aktifkan Low Power Mode.

Low Power Mode juga akan secara otomatis juga menyala ketika baterai turun hingga 10%. Anda akan menerima pemberitahuan yapakah Anda ingin mengaktifkan Low Power Mode atau tidak.

Baca juga: Cara Gunakan Fitur Action Mode di iPhone 14

Selanjutnya, pengaturan ini juga akan nonaktif secara otomatis ketika baterai Apple Watch Anda terisi hingga 80% kecuali Anda telah memilih Mode Daya Rendah selama beberapa hari.

 

Sumber: dari berbagai sumber

Foto: guidingtech.com, macrumors.com

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Tech Industry

Unbox.id – Salah satu pemasok Apple, Skyworks, melaporkan permintaan iPhone lebih rendah dari perkiraan. Hal ini mempunyai dampak yang signifikan terhadap investor pemasok. Hingga...

Tech Industry

Unbox.id – Apple telah mengeluarkan undangan untuk acara pertamanya tahun ini. Dijuluki Let Loose, acara tersebut akan berlangsung pada 7 Mei 2024. Meski sedikit...

Tech Industry

Unbox.id – iPad tampaknya digunakan dalam operasi yang tidak biasa selama perang Ukraina-Rusia. Alasannya karena Angkatan Udara Ukraina menggunakan iPad sebagai senjata modern pada...

Tech Industry

Unbox.id – iPad Apple telah ditambahkan ke daftar produk teknologi yang harus mematuhi peraturan DMA (Digital Markets Act) Uni Eropa. Komisi Eropa juga secara...

Copyright © 2023 RMN

Exit mobile version