Connect with us

Hi, what are you looking for?

Unboxing

OnePlus Pad Go Meluncur di India, Simak Spesifikasinya

Pad Go
OnePlus rilis tablet baru, Pad Go | foto: 91mobiles.com

Jakarta, Unbox.id – Entri tablet terbaru dari perusahaan teknologi ternama, OnePlus kini hadir kembali, ia adalah OnePlus Pad Go. Perangkat tablet terbaru ini hadir dengan bandrol yang lebih terjangkau dari variasi tablet sebelumnya.

Selain itu, OnePlus Pad Go juga menghadirkan spesifikasi perangkat yang relatif bagus ketimbang versi sebelumnya. Tentunya, terdapat berbagai pembaruan yang hadir dalam versi tablet kali ini, apa saja? Simak ulasan Unbox di bawah ini.

Baca juga: Google Cegah Spam Pada Kotak Masuk Gmail

OnePlus Pad Go memiliki teknologi panel layar IPS LCD dengan ukuran 11,35 inch. Resolusi layar tersebut mencapai ukuran 1720 x 2408 piksel. Untuk kecepatan refresh rate nya sebesar 90 Hz. Sementara itu, layar tersebut memiliki rasio aspek 7:5.

Spesifikasi OnePlus Pad Go

Terdapat fitur quad speaker dengan teknologi buatan Dolby Atmos. Pada bagian depan layar terdapat kamera selfie yang memiliki ukuran 8 MP. Untuk kamera bagian belakang, ia memiliki besaran lensa yang sama, yakni sebesar 8 MP di dalam modul cincin besar.

Pada bagian dapur pacu, OnePlus Pad Go memiliki chipset jenis MediaTek Helio G99 yang berpadu dengan kapasitas RAM 8 GB. Sementara itu, penyimpanan internal perangkat tablet terbaru ini hadir dalam 2 opsi, yaitu 128 dan 256 GB.

Baca juga: Meta Luncurkan Fitur AI Generatif

Pengguna dapat memperluas penyimpanannya menggunakan kartu micro SD. Pada bagian sistem operasi (Operation System) OS, ia memiliki boot OxygenOS 13.2, yakni di atas Android 13 yang memiliki berbagai fitur kontinuitas.

Fitur dan Informasi Lainnya

Di antara beberapa fitur yang ada di dalam tablet ini adalah pencerminan layar, fitur berbagi file dengan perangkat lain. Selain itu, ada juga fitur papan klip lintas perangkat untuk sesama OnePlus, khususnya pada perangkat smartphone yang kompatibel.

Pada sektor daya, OnePlus Pad Go memiliki besaran kapasitas baterai sebesar 8.000 mAh, yang cukup untuk pemakaian waktu lama. Baterai ini memiliki fitur kelengkapan berupa Super VOOC pengisian cepat sebesar 33 watt.

Tablet ini hadir dalam satu warna Twin Mint dan mulai dari INR 19.999 ($240) di India untuk trim Wi-Fi saja 8/128GB. Model 8/256GB terbaik dengan konektivitas LTE dihargai INR 23.999 ($288). OnePlus belum mengungkapkan rincian harga atau ketersediaan Pad Go di luar India untuk saat ini.

Sumber: GSM Arena

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Software

Jakarta, Unbox.id — Kali ini Apple mengumumkan serangkaian fitur aksesibilitas baru yang akan hadir di akhir tahun 2024 ini di iPhone dan iPad-nya. jadi...

Huawei

Jakarta, Unbox.id — Huawei telah meluncurkan Children’s Watch 5 Pro terbaru. Jam tangan pintar anak-anak Huawei yang baru adalah yang pertama memiliki fitur penyesuaian...

Handphone & Tablet

Jakarta, Unbox.id — Seperti rumor yang telah beredar, Sony akhirnya merilis dua ponsel Xperia baru kali ini. Kedua ponsel adalah Xperia 1 VI dan...

Hardware

Jakarta, Unbox.id — Merek teknologi yang berbasis di London, Nothing, baru-baru ini meluncurkan produk smartphone terbaru andalannya, dengan nama Nothing Phone (2a).  Produk terbaru...