Connect with us

Hi, what are you looking for?

Unboxing

Tecno Spark 10, Ponsel 1 Jutaan Terbaru 2023 Kamera 50MP

Tecno Spark 10
Tecno Spark 10 hadir dengan kamera 50MP harga terjangkau | foto: spectrumphones.com

Jakarta, Unbox.id – Tecno Spark 10 hadir di Indonesia pada bulan Maret 2023 kemarin, tepatnya pada tanggal 28 secara daring. kehadiran ponsel Tecno yang satu ini menjadi solusi bagi pengguna yang menginginkan spek NFC dengan harga terjangkau.

Melansir dari berbagai sumber, Tecno Spark 10 ini mempunyai kelebihan berupa sektor fotografis yang lumayan mumpuni. Kamera utama yang terdapat di bagian belakang ponsel memiliki lensa beresolusi 50 MP dual Flash LED serta kualitas video 1080p.

Baca juga: Early Preorder Oppo Find N2 Flip Resmi Buka Dari 1 April 2023

Di bagian bawahnya terdapat kamera yang terintegrasi dengan fitur kecerdasan buatan alias AI (Artificial Intelligence). Fitur AI yang ada di dalamnya mampu mendeteksi objek, menganalisa, serta memaksimalkan kualitas foto sesuai kebutuhan secara otomatis.

Spesifikasi Ponsel Tecno Spark 10

Pada bagian layar, Anda dapat melihat rentang seluas 6,8 inch dengan panel IPS LCD resolusi 720 x 1612 piksel. Sistem operasi yang ada di dalam ponsel Tecno Spark 10 ini adalah Android 13 dengan prosesor MediaTek Helio G37.

Kapasitas penyimpanan RAM yang ia miliki sebesar 4GB dengan tambahan 4GB ekstensi. Dengan kata lain, total penyimpanan RAM ponsel ini adalah 8GB, sementara kapasitas internal mencapai 128GB, mendukung performa yang cukup kencang.

Baca juga: Kabar OnePlus Akan Kembali di Pasaran Indonesia?

Performa ponsel memiliki dukungan daya baterai yang cukup besar, yaitu 5000 mAh dengan fitur pengisian cepat 18 watt. Dengan demikian, ponsel ini cocok untuk mendukung kegiatan sehari-hari Anda seperti membuat konten dan live streaming.

Fitur dan Informasi Lainnya

Di dalam ponsel tersebut, produsen juga melengkapinya dengan fitur Fingerprint pada bagian samping merangkap tombol power. Selain itu, ada juga fitur accelerometer, proximity, serta dukungan untuk aplikasi sensor kompas.

Dari segi konektivitas, ponsel ini masih mengandalkan jaringan 4G LTE. Terdapat penangkap jaringan Wifi, sinyal radio, dan juga GPS untuk menunjukkan jalan serta lokasi. Koneksi kabel penghubung menggunakan kabel USB tipe C 2.0.

Harga ponsel keluaran terbaru ini berada di kisaran 1,5 juta Rupiah. Anda bisa membelinya di marketplace atau ritel terdekat. Variasi pilihan warna ponsel terbagi menjadi tiga jenis, yaitu hitam, biru, dan putih.

Sumber: Berbagai Sumber

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Spesifikasi & Harga

Jakarta, Unbox.id — Brand ponsel pintar Poco baru-baru ini mengonfirmasi akan meluncurkan Poco X6 Neo pada 13 Maret di pasar India. Ponsel cerdas yang...

Apps & Games

Jakarta, Unbox.id — Publik telah akrab dengan asisten virtual seperti Siri, Alexa, dan Google Assistant, akan tetapi tidak dengan buatan Tecno. Perusahaan tersebut kini...

Spesifikasi & Harga

Jakarta, Unbox.id – Tipe ponsel pintar Lava Blaze Curve 5G telah muncul, di mana perusahaan tersebut akan memperkenalkannya dalam waktu dekat. Ponsel yang satu...

Tech Industry

Jakarta, Unbox.id – Produk Nothing Phone kini terus merambah ke pasar yang lebih luas dengan inovasinya yang terus berkembang. Sejauh ini, perusahaan tersebut telah...