Connect with us

Hi, what are you looking for?

How To

Perhatikan 6 Hal Ini Sebelum Membeli Smartphone!

LAS VEGAS, NV - JANUARY 07: The LG G Flex telephone is on display at the LG booth at the 2014 International CES at the Las Vegas Convention Center on January 7, 2014 in Las Vegas, Nevada. CES, the world's largest annual consumer technology trade show, runs through January 10 and is expected to feature 3,200 exhibitors showing off their latest products and services to about 150,000 attendees. (Photo by David Becker/Getty Images)

Beberapa waktu belakangan ini dunia sedang diguncang dengan fenomena Smartphone yang mampu merajai segala pelosok negeri. Beralihnya ponsel biasa ke ponsel cerdas ini karena memang kebutuhan teknologi serta internet yang semakin berkembang setiap harinya.

Hal itu juga yang mendasari para jajaran vendor smartphone dan tablet bersaing dengan ketat baik dibidang teknologi serta harga yang akan ditawarkan.

Pastikan setiap membeli gadget anda selalu menyesuaikan dengan kebutuhan anda, percuma anda dapat membeli smartphone dengan fitur canggih tapi Anda hanya gunakan hanya untuk sekedar chatting dan telepon saja.

Maka dari itu saya menyarankan untuk anda memilih Smartphone yang memang sesuai kebutuhan anda. Jika Anda ingin membeli smartphone atau tablet, berikut  beberapa tips yang harus anda ketahui sebelum membelinya

CPU ( Central Processing Unit )

Mungkin anda sudah sering mendengar kalimat CPU ini namun belum mengerti betul tentang definisinya. Seperti pada PC ( Komputer ), CPU adalah otak atau bagian yang sangat penting untuk sebuah perangkat. Tanpa CPU, perangkat tersebut tidak mampu mengoperasikan segala aktivitas tasking yang dilakukan perangkat tersebut. Maka dari itu, CPU ini adalah menjadi komponen awal dan sangat penting yang harus anda pikirkan secara matang sebelum memilih Smartphone. CPU minimum sebuah Smartphone yang baik adalah Dual – Core, jika kinerja CPU sudah mencapai batas maka akan terjadi lag bahkan panas yang berlebih.

RAM ( Random Access Memory )

RAM ini adalah sebuah perangkat dalam Smartphone yang juga memiliki peranan penting yang dapat mengatur keseimbangan segala perangkat jika Smartphone tersebut sedang menjalankan kegiatan multitasking yang dilakukan sang pengguna. RAM yang baik untuk sebuah Smartphone minimalnya adalah 1GB.

GPU ( General Processing Unit )

GPU ini adalah sebuah perangkat yang berfungsi mengatur pada sektor grafis sebuah Smartphone. Jadi jika anda mampu memutar video atau game HD, perangkat inilah yang mengatur kualitas daripada game atau video yang anda putar dan mainkan pada gadget tersebut.

Baterai

Baterai juga salah satu perangkat penting yang harus diperhatikan sebelum anda memilih Smartphone. Karena Baterai menjadi salah satu nyawa juga pada sebuah Samrtphone, tanpa baterai Smartphone tak bisa apa – apa. Jika anda adalah seorang yang hoby travelling, saya sarankan pilihlah Smartphone yang memiliki daya baterai yang tinggi, apalagi jika Smartphone yang anda miliki memiliki fasilitas Dual-SIM pasti itu akan sangat boros daya sekali. Minimal pilihlah Smartphone yang memiliki daya 2000 mAh.

Layar atau Display

Layar ini akan menjadi perantara antara pengguna dengan Smartphone yang dimiliki, jika anda akan memilih Smartphone pilihlah sesuai dengan kebutuhan anda, tidak usah terlalu lebar jika nantinya akan membawa kerepotan tersendiri bagi anda apalagi kalo menerima telvon. Namun meski begitu juga jangan yang terlalu kecil karena itu nantinya bisa membuat anda mengalami salah ketik.

Kamera

Kamera kini menjadi salah satu fitur terpenting dalam sebuah Smartphone karena memang pada belakangan ini masyarakat dunia sedang mengalami demam yang namanya “shelfie” atau foto lalu diupload ke sosial media seperti instagram, facebook, twitter dsb. Kalau saya boleh menyarankan lebih baik anda memilih Smartphone yang memiliki kamera sebesar 5 MP minimal pada kamera belakangnya, akan lebih baik lagi jika memiliki kamera depan.

Jaringan

Tanpa internet Smartphone kamu bisa apa ?? Maka dari itu jaringan sangat penting untuk sebuah smartphone, minimal Smartphone itu harus memiliki jaringan HSDPA atau bahkan LTE, karena jika tidak begitu anda akan susah untuk koneksi serta melakukan update – update pada aplikasi Smartphone anda, untuk smaprthone yang mendukung koneksi 4G LTE.

Demikian Tips dan Trik nya , Selamat mencoba !

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga