Connect with us

Hi, what are you looking for?

Handphone & Tablet

Realme 9 Pro Plus, Smartphone RAM 8GB Penyimpanan 256GB

Realme 9 Pro Plus
Sumber: Pricenall

Jakarta, Unbox.id – Bocoran spesifikasi lengkap Realme 9 Pro Plus sudah bisa diketahui, HP ini memiliki sistem Android 12, Realme UI 3.0.

Smartphone Realme 9 Pro Plus memiliki RAM 8GB dengan penyimpanan 256GB. Ponsel ini mengusung layar 6,43 inci yang beresolusi 1080×2400 pixels. Sementara, untuk kamera selfienya adalah 16 MP yang didukung dengan fitur HDR, panorama dan ada video 1080p@30/120fps, gyro-EIS. Selanjutnya, untuk spesifikasi lengkapnya telah tersedia di bawah ini.

Baca juga: Motorola Edge X30 VS Realme GT 2 Pro : Spesifikasi

Spesifikasi Realme 9 Pro Plus

Realme 9 Pro Plus

Sumber: Selular.id (Realme 9 Pro Plus)

Smartphone ini memiliki jaringan teknologi GSM yang didukung dengan kecepatan HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE-A, 5G. Pada tubuhnya mempunyai Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by).

Jenis perangkat ini menawarkan kepada Anda dengan layar super AMOLED, 90Hz, 430 nits (typ), 1000 nits (peak). Selanjutnya, ponsel ini mempunyai chipset MediaTek Dimensity 920 5G (6 nm) yang dilengkapi dengan CPU Octa-core (2×2,5 GHz Cortex-A78 & 6×2,0 GHz Cortex-A55) dan ada GPU Mali-G68 MC4.

Terdapat juga slot kartu microSDXC (slot khusus). Kemudian, untuk kamera utama yang dihadirkan adalah 50 MP, f/1.8, 26mm (lebar), PDAF, OIS dengan di dukung fitur Lampu kilat LED, HDR, hingga panorama serta Video 4K@30fps, 1080p@30/60/120/480fps, 720p@960fps, gyro-EIS.

Selain itu, ponsel ini memiliki pengeras suara yang didukung dengan sistem jack 3.5mm audio 24-bit/192kHz. Pada komunikasi yang digunakan, yakni WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, hotspot, ada bluetooth, GPS, NFC, dan USB Tipe-C 2.0,.

Tentunya ponsel canggih ini juga memiliki fitur sidik jari (di bawah layar, optik), akselerometer, gyro, proximity, dan kompas. Untuk baterainya di dukung dengan kapasitas Li-Po 4500 mAh yang mempunyai pengisian cepat 33W. Sementara itu, varian warna yang ditawarkan kepada Anda oleh jenis perangta ini jika nantinya akan membeli hanya ada tiga, seperti midnight black, aurora green, dan sunrise blue.

Sumber: GSMARENA

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Spesifikasi & Harga

Unbox.id – Realme resmi meluncurkan Realme C51s untuk pasar Indonesia. Diperkenalkan sebagai ponsel entry-level, Realme mengklaim smartphone ini masih bisa diandalkan dalam menunjang aktivitas...

Realme

Unbox.id – Realme GT dikenal sebagai model andalan di lini smartphone Realme. Oleh karena itu, smartphone ini tetap memiliki spesifikasi yang mumpuni. Namun tahun...

Realme

Jakarta, Unbox.id — Realme sedang bersiap untuk meluncurkan perangkat Realme 12 5G dan Realme 12+ 5G di India pada 6 Maret. Menjelang peluncuran, perusahaan...

Software

Jakarta, Unbox.id — MediaTek kini berhasil menyaingi dominasi SoC Snapdragon dari Qualcomm dengan seri Dimensity 9000 miliknya. Hal ini terbukti dari skor milik Oppo...