Jakarta, Unbox.id – Realme GT2 Explorer Master adalah smartphone yang bernuansa retro dengan disertai penutup tepi yang bertekstur matte dan dirilis pada 19 Juli 2022 dengan mempunyai berat 195 gram serta telah menggunakan sistem Android 12 yang dilapisi antarmuka Realme UI 3.0.
Realme GT2 Explorer Master menggunakan layar Amoled yang memiliki ukuran 6,7 inci dengan beresolusi 1080×2400 piksel. Layarnya juga mendominasi pada bagian ponsel berkat adanya bazel (bingkai) tipis. Bazel samping dan atas memiliki ukuran 1,48 mm serta bawahnya 2,37 mm.
Ponsel Realme GT2 Explorer Master menggunakan teknologi GSM yang didukung kecepatan HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE-A, 5G. Pada tubuhnya mempunyai ukuran 161,3 x 74,3 x 8,2 mm dengan rangkain kaca depan, belakang keramik atau belakang kulit ramah lingkungan, hingga bingkai aluminium.
Untuk dapur pacunya menggunakan Qualcomm SM8475 Snapdragon 8+ Gen 1 (4 nm) yang diproses dengan fabrikasi 4 nm. Selain itu, chipnya juga mempunyai CPU dengan clockspeed hingga 3.0 GHz dan dan GPU Adreno 730. Snapdragon dipadukan RAM 8 GB penympanan 256 GB.
Kemudian, kameranya mengusung 3 kamera belakang, seperti kamera utama 50 MP yang didukung sensor Sony IMX766, ultrawide 50 dengan bidang pandang 150 derajat, dan kamera makro 2 MP. Sementara itu, kamera depannya 16MP, f/2.5, 25mm (lebar), yang bisa menunjang untuk aktivitas selfie maupun panggillan video.
Di sisi lain, terdapat juga pengeras suara dengan speaker stereo. Tentunya ponsel canggih ini tersedia dengan pemindai sidik jari (di bawah layar, optik) yang terletak di bawah layar. Untuk kapasitas baterainya adalah Li-Po 5000 mAh yang tentunya memiliki pengisian cepat 100 watt. Adapun varian warnanya menawarkan kepada Anda dengan abu-abu, putih, hingga emas. Harga yang ditawarkan dengan kisaran Rp 8,5 juta.
Sumber: Berbagai Sumber
Foto: GSMARENA
Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Beberapa waktu lalu, Realme menghadirkan smartphone flagship terbaru mereka yaitu GT 8 Pro. Kali ini, mereka menghadirkan edisi spesial GT 8 Pro dengan tema...
Realme baru saja menghadirkan satu smartphone yang bakal menjadi flagship terbaru mereka yaitu GT8. Smartphone yang pertama kali hadir di Tiongkok hadir dengan beberapa...
Realme nampaknya semakin gencar dalam menghadirkan smartphone kelas mid range yang berkualitas tinggi. Salah satunya yang bakal segera hadir ke pasar Indonesia dalam waktu...