Connect with us

Hi, what are you looking for?

Tech News

Layanan Streaming DC Diluncurkan 15 September Depan

Last updated on 4 September, 2018

Unbox.id – Pada malam tanggal 29 Agustus kemarin, DC Universe memperkenalkan layanan streaming video. Informasi ini disebarkan melalui layanan live stream yang dibawakan oleh Kevin Smith. Layanan streaming video DC Universe ini dijadwalkan akan diluncurkan pada tanggal 15 September, sementara original show pertama dari DC, Titans, akan premier di New York Comic Con pada tanggal 3 Oktober, dan masuk ke layanan streaming pada tanggal 12 Oktober dengan episode baru tiba di DC Universe setiap hari Jumat.

Selama siaran, Smith mewawancarai Jim Lee, chief operating officer dari DC, yang memamerkan beberapa gambar baru Titans dan mengungkapkan bahwa acara tersebut akan membantu meluncurkan pertunjukan orisinal DC lain.

Di antara informasi lain yang dibawa Smith ke acara itu adalah klip season ketiga dari acara animasi Young Justice. Season pertamanya telah berjalan pada 2011 dan diikuti langsung season kedua pada tahun 2012. Kevin Smith juga memperkenalkan host untuk program berita diplatform DC Daily, Tiffany Smith, dan Hector Navarro. Smith juga mengungkapkan bahwa pelanggan dapat menonton layanan pada dua perangkat sekaligus dan bahwa konten library yang lebih besar akan perbaharui tiap bulannya, di luar acara mingguan dan hariannya.

Layanan streaming ini dirancang sebagai one-stop-shop untuk semua hal dari DC, dan itu akan memungkinkan member untuk memilih berbagai serial TV, film, dan komik dari DC Universe. Warner Bros telah mengumumkan platform ini pada tahun lalu, layanan ini menunjukkan live action dan  acara animasi untuk menarik perhatian orang banyak. Selain itu juga akan dilengkapi berbagai acara TV klasik, termasuk Lois and Clark, serta versi remaster dari Batman: The Animated Series.

Tanggal peluncuran platform akan bertepatan dengan “Batman Day”, hari yang dibuat oleh perusahaan untuk mempromosikan semua hal dari DC. Harga layanan streaming ini akan dikenakan biaya $ 7,99 per bulan, atau $ 74,99 selama 15 bulan dan gratis di tiga bulan pertama. Pelanggan yang mendaftar sebelum tanggal 15 September akan masuk kedalam kontes untuk memenangkan tur studio Warner Bros dan mengendarai batmobile. selain itu, pelanggan juga akan mendapatkan hadiah  The New Teen Titans omnibus edition

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Spesifikasi & Harga

Unbox.id – Samsung telah resmi meluncurkan smartphone terbarunya untuk seri Galaxy M, yaitu Galaxy M14 5G. Sama seperti pendahulunya, smartphone ini dibekali baterai besar....

Apps & Games

Jakarta, Unbox.id – Kecerdasan Buatan kini dengan cepat memasuki kehidupan kita sehari-hari, dan baru-baru ini Spotify menghubungkannya untuk memperkuat pengalaman mendengarkan musik kita dengan...

Spesifikasi & Harga

Unbox.id – Samsung telah resmi meluncurkan smartphone mid-range seri A terbarunya untuk pasar Indonesia, yaitu Galaxy A34 5G dan Galaxy A54 5G. Setelah bocoran...

Handphone & Tablet

Unbox.id – Riset terbaru menunjukkan bahwa Samsung tetap menjadi salah satu produsen smartphone papan atas di Indonesia. Hal ini tak lepas dari teknologi mutakhir...