Connect with us

Hi, what are you looking for?

Komputer & Laptop

HP ENVY x360, Laptop Tipis Berdesain Modis Untuk Para Pekerja Kreatif

Perusahaan Hewlett-Packard (HP) untuk Indonesia telah meluncurkan produk laptop ultra tipis terbarunya, yakni HP ENVY x360. Laptop berdesain tipis dan nampak modis ini dapat digunakan untuk berbagai mode, entah itu sebagai netebook dan tablet, Tak hanya itu saja, perangkat ini juga dilengkapi dengan HP stylus active pen guna mempermudah penggunaannya.

Kehadiran perangkat terbaru besutan HP ini rupanya lebih ditargetkan ke para content creator yang semakin banyak bermunculan saat ini. Seperti apakah gambaran spesifikasi dan harga laptop HP ENVY x360 ini. Simak berikut ini;

Desain dan Layar

Perangkat laptop HP ENVY x360 memiliki berat 1,27 kg dengan ukuran 13,3 inci serta dukungan layar sentuh, gorilla glass NBT. Jadi ini cukup menjelaskan bahwa laptop ini memang memiliki desain yang tipis dan ringan dikelasnya hingga sangat mudah dibawa kemanapun.

Heat dan Perfoma

Perangkat laptop tipis berdesain modis pabrikan HP ini dibekali dengan prosesor AMD Ryzen yang diklaim mempermudah membuat konten dalam berbagai bentuk, seperti, video, foto, desain, editing, dan lainnya. Selain itu perangkat bisa digunakan untuk bermain game karena memiliki keunggulan dari sisi prosesor. Perangkat laptop HP ENVY x360 ini juga diperkuat oleh RAM 8GB serta penyimpanan 512GB hingga menjadikan perangkat terbaru HP ini termasuk perangkat yang memiliki AMD Ryzen Mobile, sebuah prosesor ultrathin tercepat di dunia yang dapat membantu konsumen untuk mendapatkan pengalaman maksimal dari kehidupan digital mereka.

Hal tersebut diatas juga diungkapkan oleh David Tan, selaku Presiden Direktur HP Indonesia saat acara peluncuran resminya di Jakarta, Senin (13/8) kemarin. Ia mengatakan bahwa pihak HP memahami kebutuhan para pekerja kreatif di Indonesia, oleh karena itulah produk HP ENVY x360 ini meluncur, dimana terdapat tujuan lainnya, yakni untuk terus memberikan inovasi yang membantu para multitasking content creator dalam menghidupkan brand pribadinya, apapun profesinya.

David Tan, selaku Presiden Direktur HP Indonesia saat acara peluncuran resminya di Jakarta, Senin (13/8) kemarin.

Graphics Performance dan Battery Life

Untuk sisi perfoma grafis dari laptop tipis terbaru besutan HP ini tak perlu lagi diragukan mengingat sisi jenis layarnya yang telah kami sebutan di atas. Sedangkan untuk sisi baterai, produk ini diklaim mampu bertahan 11-12 jam dengan kekuatan fast charging 50% dalam waktu 45 menit.

Harga

Produk laptop tipis berlabel HP ENVY x360 yang mengusung warna Dark Ash Silver diberi banderol dengan harga Rp14.499.000. Sebagai informasi, produk Notebook HP lainnya yang juga menggunakan AMD Ryzen, yang mana diantaranya adalah seri Envy 13 dan 15, AIO dan DT Towers, Pavilion 15, HP 14 dan 15.

Itulah uraian singkat kami tentang spesifikasi dan harga HP ENVY x360 yang baru diluncurkan secara resmi Senin (13/8) kemarin. Semoga bermanfaat!

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Spesifikasi & Harga

Unbox.id – HP memperkenalkan model laptop layar lipat 3-in-1 HP Spectre Fold pada pameran SXSW Sydney 2023. Selain itu, pada booth teknologi SXSW Sydney...

HP

Unbox.id – HP merupakan salah satu produsen laptop ternama yang banyak dipilih konsumen di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Dengan harga yang cukup terjangkau dan...

HP

Unbox.id – meluncurkan beberapa perlengkapan game terbaru termasuk laptop OMEN dan Victus baru, monitor OMEN, dan fitur OMEN Gaming Hub. Ekosistem game baru diperkenalkan...

Spesifikasi & Harga

Unbox.id – Samsung telah resmi meluncurkan smartphone terbarunya untuk seri Galaxy M, yaitu Galaxy M14 5G. Sama seperti pendahulunya, smartphone ini dibekali baterai besar....