Connect with us

Hi, what are you looking for?

Spesifikasi & Harga

Ini Dia Spesifikasi dan Harga Xiaomi Mi A2. Ada Bocoran Hasil Kameranya, Lho!

Xiaomi Mi A2

Xiaomi resmi mengumkan bahwa pihaknya akan segera meluncurkan versi Android Mi 6X pada 24 Juli mendatang di Madrid, Spanyol. Namun kenyataannya, smartphone Xiaomi yang dimaksud tersebut dihadirkan sebagai Xiaomi Mi A2 dan pabrikan asal China tersebut hanya memberikan promo yang menggoda di akun Twitternya. Semua penggemar smartphone Mi A1 tentunya akan menyukai “ini” jika postingan gambar Mi A1 yang sebenarnya terdapat angka 2 yang nampak terlihat di latar belakang. Mungkinkah ponsel ini benar-benar merupakan generasi penerus Mi A1?

Gambar, Spesifikasi dan Harga

Gambar ini merupakan foto yang pertama kalinya diposting Xiaomi baru-baru ini. Pada gambar tersebut benar-benar menggunakan angka 2 dalam komunikasi promosinya karena teks tersebut juga memiliki hashtag # 2isbetterthan1. Meskipun Mi A2 bukanlah hal yang mengejutkan, namun ada baiknya untuk memastikannya secara resmi.

Kabarnya perangkat smartphone Xiaomi Mi A2 ini bakal dihadirkan dengan layar 5,99 inchi, Full HD + dan menggunakan chipset Snapdragon 660. Kamera ganda diharapkan adalah 12 MP + 20 MP dan akan memiliki banyak pilihan memori, yang antara lain ; 3/4/6 GB RAM dan 32/64/128 GB penyimpanan.

Tidak hanya itu, perilisan Mi A2 ini dibarengi dengan rilisnya versi Lite-nya (Xiaomi Mi A2 Lite), yang mana smartphone ini lebih mirip dengan Redmi 6 Pro yang mengikuti tren layar takik. Xiaomi Mi A2 bukanlah apa yang bisa kita sebut “resmi”, tetapi itu bukanlah halangan lagi karena rumornya para seller AliExpress menawar USD$ 190-210 untuk ponsel baru Xiaomi ini. Padahal awalnya, smartphone ini telah diperkirakan akan dibanderol sekitar USD$ 283 atau lebih. Lalu bagaimana dengan yang versi Lite-nya?

Spesifikasi dan Harga Xiaomi Mi A2 Lite

Ada laporan yang menegaskan bahwa spesifikasi dari smartphone Xiaomi versi Lite ini akan berbalut logam dengan layar notch 5.84 inchi (1.080 x 2.228px) di bagian depannya plus 12 + 5 MP kamera ganda di bagian belakangnya (yang mampu merekam video 4K).

Smartphone Xiaomi Mi A2 Lite ini diengkapi baterai 4.000 mAh dan menggunakan chipset Snapdragon 625 yang dipasangkan dengan RAM 3GB dan penyimpanan 32GB. Ponsel ini memiliki slot SIM ganda dengan tempat khusus kartu microSD untuk peluasan penyimpanan memorinya.

Untuk harganya, smartphone versi Lite ini kabarnya akan dibanderol sekitar USD$ 190-210 atau bisa lebih murah lagi. Dan untuk model RAM 4GB dan penyimpanan 64 GB bisa sekitar USD$ 230-250. Kedua model ini tersedia dalam warna Hitam, Biru dan Emas.

Bocoran Contoh Hasil Foto Xiaomi Mi A2

Tidak hanya spesifikasi dan harga, kami juga telah mendapatkan bocoran tentang kinerja kamera smartphone Xiaomi yang akan segera dirilis ini. Yakni berupa hasil jepretan kamera smartphone Xiaomi Mi A2. Berikut sampelnya;

Sampel kamera Xiaomi Mi A2 – f / 1.75, ISO 250, 1 / 452s

Foto lanskap yang tidak diketahui ini hadir dalam resolusi kamera 12 MP dalam rasio 4: 3. Sepertinya diambil pada waktu menjelang malam, ketika matahari hampir terbenam. Bila diperhatikan, warna gambar di atas tampak sangat hidup, meskipun ada sedikit warna biru dan agak menunjukkan sisi buram, namun memiliki pantulan awan pada air sangat mengesankan.

Fakta bahwa foto tersebut berasal dari kamera Xiaomi Mi A2 ini terungkap karena ada cantuman dalam EXIF ​​dan posternya, yang kemungkinan besar berasal dari penguji beta dari program Xiaomi Mi Explorer. So, nantikan saja kehadiran ponsel terbaru Xiaomi ini!

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Spesifikasi & Harga

Unbox.id – Xiaomi Indonesia menyediakan produk smartphone di semua segmen mulai dari harga terjangkau hingga kelas atas. Popularitasnya di Indonesia sudah tidak perlu diragukan...

Tech Industry

Unbox.id – Xiaomi 14 diluncurkan di MWC 2024 dan langsung diluncurkan di pasar global, termasuk Indonesia pada awal April lalu. Meski Xiaomi 14 baru...

Software

Unbox.id – Xiaomi terus meluncurkan HyperOS secara bertahap ke perangkat yang lebih tua. Hal ini disambut baik oleh pengguna karena beberapa perangkat lama seperti...

TV, Audio/Video, Permainan & Perangkat Wearable

Jakarta, Unbox.id — Xiaomi baru-baru ini meluncurkan Xiaomi TV S Mini LED di pasar Cina. Varian TV 75 inci kini telah tersedia di negara...