Connect with us

Hi, what are you looking for?

Huawei

Selain Fitur Slow Mo, Ini Fitur Canggih Lainnya Pada Kamera Huawei P20 Pro

Pihak Huawei nampaknya tidak main-main dengan peluncuran smartphone seri P20 yang bakal segera terjadi dalam waktu dekat ini. Sebelumnya sudah kami beritakan bocoran bahwa seri P20 dari smartphone Huawei ini bakal dibuat dalam tiga seri, yakni P20 original, P20 Pro dan P20 Lite. Dan kali ini ada  bocoran terbaru tentang spesifikasi dan fitur yang lebih rinci lagi, terutama di rincian fitur kameranya, terutama pada Huawei P20 Pro.

Sebelumnya, kamera triple telah menjadi landasan kampanye pemasaran untuk smartphone Huawei P20 Pro, tetapi detail konkretnya masih belum dibeberkan secara lebih rinci. Berdasarkan laporan dari sumber terdekat, kamera baru P20 Pro yang dikembangkan bersama dengan Leica, dapat mengemas sensor beresolusi 40MP, yang belum pernah terlihat sejak hari PureView. Berikut uraiannya;

Kamera Huawei P20 Pro memiliki sensor 40MP, ditambah 5x “hybrid zoom”

Sensor dengan resolusi 40MP akan berfungsi sebagai kamera utama pada Huawei P20 Pro. Di sebelahnya ada kamera telephoto 8MP dengan fitur “zoom hibrida”. Menurut info yang belum dikonfirmasi oleh pihak Huawei, jenis ‘cam’ ini akan mampu memberikan 3x optical zoom, yang beserta info dari sensor 40MP-nya akan membantu mencapai pembesaran 5x yang berkualitas tinggi.

Lalu sensor ketiga-nya akan memiliki resolusi 20MP dan kemungkinan akan memotret dalam warna hitam dan putih serta bisa membantu dalam menciptakan efek bokeh yang tengah lagi tren dewasa ini. Kamera tiga ini akan dibantu oleh Laser AF dan sensor IR-RGB. Sedangkan untuk fitur video slow-mo, P20 Pro ini dilaporkan akan memiliki kemampuan membidik atau menembak dengan kecepatan 960fps pada kualitas gambar 720p (sama dengan fitur slow-mo yang ditawarkan oleh ponsel Samsung Galaxy S9).

Selain itu, smartphone Huawei P20 Pro ini akan memiliki layar 19: 9 dengan takik/notch, di mana kamera selfie 24MP akan hidup. Maka layarnya sudah seharuslah memiliki panel 6.1 inci berjenis OLED dengan resolusi 1.080 x 2.240 piksel.

Rincian Spesifikasi Lainnya

Sementara bebicara tentang desain bodi, kabarnya seri model Pro ini akan memiliki sisi ramping 7.65mm dengan berat sekitar 175 gram, yang cukup bagus untuk baterai berdaya 4.000 mAh. Dan ini akan mendukung SuperCharge Huawei di 22.5W. Baterai akan dikenakan daya listrik melalui slot USB-C dan ada sedikit kabar buruk di sini, nampaknya sisi port pada Huawei P20 Pro ini juga menghilangkan headphone jack 3.5mm, sama yang dilakukan oleh Sony pada tiga seri ponsel pintar terbarunya baru-baru ini. Meskipun ia akan didukung oleh chipset Kirin 970 dan akan menjalankan Android 8.1 Oreo dengan EMUI terbaru di atasnya.

Untuk area Eropa kemungkinan akan mendapatkan versi Huawei P20 Pro ini dengan RAM 6GB dan penyimpanan 128GB yang sekiranya akan akan dibanderol sekitar € 900 (Euro), sesuai dengan berbagai flagships yang bersaing di benua biru itu. Kemudian untuk versi dengan penyimpanan 64GB dan 256GB mungkin tersedia di wilayah lain, seperti Asia. Untuk pilihan warna, Huawei menyediakan tiga warna menarik untuk model ini, yakni hitam, biru, dan “Twilight”, yang memiliki khas warna ungu premium.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Tech Industry

Unbox.id – Aliansi Industri Video Ultra-HD Dunia baru-baru ini mengumumkan bahwa mereka telah menyetujui proyek bertajuk “Gambar Diam Rentang Dinamis Tinggi (HDR) Bagian 2:...

Huawei

Jakarta, Unbox.id — Huawei baru-baru ini meluncurkan paten untuk fitur sensor “sidik jari ultrasonik” terbaru buatan mereka. Menurut beberapa sumber, fitur ini memiliki potensi...

Huawei

Jakarta, Unbox.id — Huawei akan memperluas seri Nova 12 dengan memperkenalkan model baru, Huawei Nova 12i. Seri yang pertama kali meluncur di China tahun...

Huawei

Jakarta, Unbox.id — Menurut laporan terbaru dari berbagai sumber, Huawei kabarnya sedang berupaya memperkenalkan perangkat penyimpanan data canggih miliknya. Perangkat penyimpanan canggih tersebut adalah...