Connect with us

Hi, what are you looking for?

Tech Industry

CAKRA Gandeng True Axion, Usung Misi Majukan Developer Game Lokal

Cakra true axion

Asosiasi industri game CAKRA resmi menggandeng pengembang game independen True Axion. Duet CAKRA True Axion ini memiliki misi mengembangkan developer game lokal agar mampu berbicara lebih di tingkat nasional dan juga internasional.

Tanpa disadari, industri game di Indonesia ternyata berlari begitu pesat. Perkembangannya menarik minat banyak pihak yang berkecimpung di industri tersebut. Mulai dari lokal maupun internasional.

Berdasarkan riset dari Newzoo, pasar game di Indonesia terbilang begitu menjanjikan. Pada tahun 2016 yang lalu industri game di Indonesia mencatatkan pendapatan sebesar USD 704. Naik begitu signifikan dibanding tahun 2015 yang meraih penghasilan USD 321.

Namun begitu disayangkan, manisnya industri game ini tidak dirasakan oleh para pemain lokal. Pasalnya developer game lokal tercatat hanya mencicipi sekitar 1% dari perolehan angka diatas. Berbanding terbalik dengan developer game luar yang malah bisa banyak ambil bagian di industri game lokal.

Karena itulah, CAKRA (Cipta Kreasi Indonesia) selaku Asosiasi Industri Kreatif di Indonesia menyadari hal ini perlu ditangani segera untuk perkembangan industri game dan kreatif di Indonesia yang lebih baik.

Untuk itu pada langkah awal ini, CAKRA berinisiatif untuk menjalin kerjasama dengan True Axion Interactive yang sudah berpengalaman meningkatkan daya saing dan kompetensi developer-developer game lokal hingga nantinya mampu berbicara lebih jauh dikancah nasional maupun internasional.

Cakra true axion

Penandatanganan MoU antara CAKRA dan True Axion

Kolaborasi CAKRA True Axion ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan program unggulan “1000 IP”. Lewat kerjasama ini tentunya juga akan menjadi kesempatan besar untuk adanya transfer teknologi serta membuka akses developer game lokal ke pasar internasional.

“Diharapkan dengan berjalannya program 1000 IP, pengembang lokal mampu menguasai tidak hanya oasar Indonesia namun juga akses pasar global,” tutur Ivan Chen, Founder CAKRA.

Dengan kerjasama CAKRA True Axion ini, ditargetkan developer lokal bakal semakin banyak menikmati hasil yang diperoleh dari keuntungan yang ada di industri game Indonesia.

“Setidaknya dalam waktu 5 tahun, minimal angka 1% tadi bisa meningkat menjadi menjadi 30%,” ujar Hari Sungkari, Deputi Infrastruktur BEKRAF dalam acara penandatanganan MoU di Ocha Bella Restaurant, Jakarta.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga