Connect with us

Hi, what are you looking for?

Motorola

Motorola Segera Luncurkan Moto Mods Berbentuk Kamera 360

Moto 360 camera mod

Lini moto mods garapan Motorola akan bertambah seiring dengan kehadiran Moto 360 camera mod. Sesuai namanya, mods ini memiliki fungsi layaknya kamera 360.

Motorola berkomitmen untuk terus mengembangkan konsep ponsel modular yang mereka tuangkan pada smartphone andalan mereka seri Moto Z dengan jajaran Moto Mods nya. Terbaru, Motorola kembali menambah daftar perangkat modular mereka yang dinamai Moto 360 camera mod.

Sesuai namanya, Moto Mods anyar ini memiliki fungsi sebagai kamera 360 derajat. Moto 360 camera mod dilengkapi dengan dua buah kamera berbentuk fisheye dibagian paling atas.

“Moto 360 camera mod dilengkapi dengan dua buah kamera berbentuk fisheye dibagian paling atas.”

Dengan menggunakan mods satu ini, pengguna Moto Z dapat mengambil gambar dengan luas 360 derajat penuh. Tentunya akan semakin beragam pula fungsi dari jajaran perangkat Moto Mods yang disediakan Motorola bagi para penggunanya.

Kabar hadirnya Moto Mods berbentuk kamera 360 ini dibocorkan oleh Evan Blass yang populer dengan akun Twitter @evleaks. Dalam cuitannya, Evan memposting sebuah kamera 360 yang disebut Moto 360 camera mods. Ia juga turut menyebutkan bahwa perangkat tersebut nantinya akan diluncurkan pertama kali di Ghana.

Sayangnya belum diketahui spesifikasi teknis dari mods kamera 360 ini. Motorola juga belum mengkonfirmasi berapa biaya untuk mendapatkan mods anyar satu ini. Kita nantikan saja saat perusahaan milik Lenovo tersebut mengumumkan detailnya secara gamblang. Tentunya sembari turut berharap mods ini juga akan mendarat di Indonesia.

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Motorola

Jakarta, Unbox.id — Motorola kali ini tengah mempersiapkan meluncurkan ponsel baru di pasar bernama Moto Edge 50 Pro. Perangkat yang sama ini akan debut...

Motorola

Unbox.id – Motorola mendemonstrasikan konsep rollable phone atau ponsel lipat yang dapat dilipat pada Mobile World Congress (MWC) 2024 di Barcelona. Perusahaan induk Motorola,...

Motorola

Jakarta, Unbox.id – Salah satu perusahaan teknologi digital, Motorola, baru-baru ini telah mengumumkan smartphone Moto G Play (2024) di Amerika Serikat. Apa saja keistimewaan...

Motorola

Jakarta, Unbox.id – Motorola kemungkinan akan mengerjakan Moto G Stylus (2024) baru yang akan segera rilis di akhir tahun ini. Meski belum ada pengumuman...