Connect with us

Hi, what are you looking for?

ZTE

Inikah Wujud Smartwatch Perdana ZTE?

Bila sesuai jadwal awal, besok Google akan resmi meluncurkan Android Wear 2.0 terbaru. Android ear 2.0 merupakan sistem operasi Android khusus untuk smartwatch dan sejenisnya. Google pun mengumumkan bahwa akan banyak perangkat yang dirilis dengan menggunakan Android Wear 2.0. Salah satu yang akan ikut serta menggunakan Android Wear 2.0 adalah ZTE.

Berdasarkan sebuah bocoran yang beredar di Weibo mengungkapkan, perusahaan elektronik asal Tiongkok tersebut tengah mempersiapkan perangkat arloji pintar pertama mereka yang ditenagai Android Wear 2.0.

Smartwatch garapan ZTE ini ditenggarai bakal memiliki nama ZTE Quartz. Soal spesifikasi memang belum lengkap, namun jam tangan pintar ini kabarnya akan dilengkapi konektivitas Wi-Fi dan jaringan 3G. Sehingga meski tidak terkoneksi dengan smartphone, smartwatch tetap dapat melakukan panggilan. Sayangnya smartwatch dengan nomor model “ZW10” belum diketahui apakah akan turut mengusung fitur kebugaran serta health tracker seperti layaknya smartwatch lain.

Hingga kabar ini beredar, belum banyak detail yang terkuak dari ZTE Quartz. Seiring telah muncul dalam bentuk bocoran, banyak pihak memprediksi bahwa ZTE Quartz akan diperkenalkan tidak lama lagi. Event besar yang terdekat adalah Mobile World Congress (MWC) 2017 yang bisa menjadi panggung perkenalan ZTE Quartz. Mungkinkah? Kita nantikan saja.

 

Karya yang dimuat ini adalah tanggungjawab penulis seperti tertera, tidak menjadi bagian tanggungjawab redaksi unbox.id.
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Juga

Tech Industry

Unbox.id – Banjir merupakan salah satu jenis bencana alam yang sulit diprediksi. Namun kini Google dapat memprediksi bencana tersebut secara akurat. Google baru saja...

Tech Industry

Unbox.id – Google telah memperbarui fitur Penjelajahan Aman default di Chrome untuk memberikan perlindungan yang lebih baik terhadap situs jahat. Hingga saat ini, fitur...

Tech Industry

Unbox.id – Seorang mantan insinyur Google baru-baru ini ditangkap di California karena mencuri lebih dari 500 file berisi rahasia dagang terkait kecerdasan buatan (AI)....

Tech Industry

Unbox.id – Google telah mengumumkan inisiatif strategis dengan BSSN (Otoritas Siber dan Mata Uang Kripto Nasional). Inisiatif ini diumumkan bersamaan dengan acara Lab Kebijakan...